BRI Liga 1 Masuk Jeda Pemilu, Ini Klasemen Sementara dan Jadwal Pekan ke-25
Para pemain Borneo FC. [dok. LIB]
16:42
7 Februari 2024

BRI Liga 1 Masuk Jeda Pemilu, Ini Klasemen Sementara dan Jadwal Pekan ke-25

Kompetisi BRI Liga 1 2023/2024 telah merampungkan pekan ke-24. Setelah sempat rehat cukup lama karena agenda internasional Piala Asia, Liga 1 akan kembali jeda lagi sampai 22 Februari 2024 nanti karena Pemilu.

Borneo FC semakin kukuh di puncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024 Indonesia setelah mampu mengalahkan tamunya, Persija Jakarta dengan skor 3-1 pada laga pamungkas pekan ke-24 di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (7/2/2024) malam.

Hasil tersebut membuat Borneo FC makin mantap di posisi pertama klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 54 poin dari 24 pertandingan.

Sementara itu, PSIS Semarang berhasil menyodok naik ke peringkat kedua setelah mengalahkan tuan rumah Arema FC dengan skor 4-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senjn kemarin. Kini, PSIS memiliki 42 poin dari 24 pertandingan.

Pada posisi ketiga terdapat Persib Bandung yang mengumpulkan 41 poin dari 24 laga, memiliki poin yang sama dengan peringkat keempat Bali United yang kalah selisih gol.

Hasil Liga 1 Pekan ke-24:

PSM vs Persita: 4-0

Persebaya vs Bhayangkara FC: 1-0

Persib vs Persis: 2-2

PSS vs Persikabo: 2-2

Arema FC vs PSIS: 1-4

Persik vs Bali United: 1-0

Dewa United vs Barito Putera: 2-2

Madura United vs RANS Nusantara: 2-2

Borneo FC vs Persija: 3-1

Klasemen Liga 1:

klasemen

Jadwal Liga 1 Pekan ke-25:

22 Februari 2024

15:00 WIB - Persikabo vs Borneo FC

15:00 WIB - Bhayangkara FC vs PSS

19:00 WIB - Persija vs Madura United

19:00 WIB - RANS Nusantara vs Arema FC

23 Februari 2024

15:00 WIB - PSIS vs Dewa United

15:00 WIB - Persita vs Persebaya

19:00 WIB - Barito Putera vs Persib

24 Februari 2024

15:00 WIB - Persis vs Persik

19:00 WIB - PSM vs Bali United

Editor: Rully Fauzi

Tag:  #liga #masuk #jeda #pemilu #klasemen #sementara #jadwal #pekan

KOMENTAR