Fix! Maarten Paes Belum Tentu Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain
Maarten Paes tepis tendangan penalti Arab Saudi. (Instagram/@maartenpaes)
14:48
8 Oktober 2024

Fix! Maarten Paes Belum Tentu Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain

Maarten Pes belum tentu bela Timnas Indonesia lawan Bahrain di lanjutan ronde 3 kualifikasi Piala Dunia 2026. Maarten Paes tengah alami cedera saat membela klubnya di liga Amerika Serikat, FC Dallas.

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji mengatakan Maarten Paes akan main jika memang dinyatakan pergelangan tangannya tidak ada masalah.

"Kondisi terkininya seperti apa dan setelah itu baru bisa kita lihat apakah bisa dimainkan atau tidak," kata Sumarji dalam laman PSSI.

Maarten Paes waspadai Australia, meski striker andalan The Socceroos absen. (pssi.org)Maarten Paes waspadai Australia, meski striker andalan The Socceroos absen. (pssi.org)

Saat ini PSSI menanti kedatangan penjaga gawang andalan, Maarten Paes, yang dijadwalkan tiba di Bahrain pada Selasa siang.

Baca Juga: Harga Pasar Timnas Indonesia Meroket, Media Vietnam Ramal Hal Mengejutkan

Paes, yang saat ini masih dalam proses pemulihan cedera pergelangan tangan, diharapkan dapat memperkuat skuad Garuda dalam pertandingan krusial melawan Bahrain pada Kamis dini hari.

“Maarten Paes besok siang, sekitar pukul 14.40 akan tiba di Bahrain. Tetapi tadi kami minta dokter tim (FC Dallas) untuk berkoordinasi dan cek kondisi terakhir sebelum terbang. Kalau kondisinya, semakin hari semakin membaik,” kata Sumarji.

Setibanya di Bahrain, Paes akan langsung menjalani pemeriksaan medis untuk memastikan kesiapannya tampil.

Cedera, Tangan Maarten Paes Dibalut Benda Hitam Mirip Papan untuk Patah Tulang (IG Garudaletsgo.id)Cedera, Tangan Maarten Paes Dibalut Benda Hitam Mirip Papan untuk Patah Tulang (IG Garudaletsgo.id)

Keputusan akhir mengenai keterlibatan Paes dalam pertandingan akan ditentukan berdasarkan hasil pemeriksaan tersebut.

Sementara itu, Sumardji menyatakan optimisme terhadap kondisi fisik para pemain lainnya.

Baca Juga: Terbaru Kevin Diks, Kapan Shin Tae-yong Lirik Pemain Asli Maluku?

Ia mengamati semangat dan antusiasme yang tinggi dari seluruh pemain selama sesi latihan di Bahrain.

Sumardji berharap Timnas Indonesia dapat meraih hasil maksimal dalam pertandingan melawan Bahrain.

“Alhamdulillah kalau kondisi keseluruhan tim semuanya sangat baik, ini juga adalah latihan kedua tetapi ini hampir lengkap karena sudah 26 pemain yang bergabung sedangkan kemarin baru 15 pemain yang hadir. Kita melihat pemain berlatih dengan riang dan gembira,” tuturnya.

“Dan puji syukur tidak ada yang cedera, semuanya dalam kondisi baik dan dukungan dari ketua umum PSSI, Pak Erick Thohir kepada kami semua sangat luar biasa. Harapannya tanggal 10 melawan Bahrain, tim bisa tampil all out dan membawa pulang poin,” tegas Sumardji.

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #maarten #paes #belum #tentu #bela #timnas #indonesia #lawan #bahrain

KOMENTAR