Cek Fakta: Akar Kelapa dan Kuning Telur Bisa Meningkatkan Stamina Seks Pria, Benarkah?
Cek Fakta: Akar Kelapa dan Kuning Telur Bisa Meningkatkan Stamina Seks Pria, Benarkah? (Turnbackhoax)
08:52
14 Agustus 2024

Cek Fakta: Akar Kelapa dan Kuning Telur Bisa Meningkatkan Stamina Seks Pria, Benarkah?

Sebuah unggahan di Facebook oleh akun Sri Wahyuni yang menyarankan penggunaan akar kelapa dan kuning telur untuk meningkatkan stamina seksual pria telah dinyatakan menyesatkan oleh berbagai sumber medis.

Dalam unggahan tersebut, Sri Wahyuni mengklaim bahwa merebus akar kelapa dengan air, mencampurnya dengan kuning telur, lalu mengonsumsinya satu jam sebelum berhubungan seksual dapat memperpanjang durasi hubungan seksual dan meningkatkan keintiman.

Begini narasi dalam unggahan tersebut:

"Betah sampai pagi, mama kaget papa jadi romantis
Caranya: rebus akar kelapa dengan satu gelas air sisakan setengah tambahkan kuning telor aduk sampai tercampur rata, lalu minum 1 jam sebelum dinas malam".

Baca Juga: Kontroversi Penyediaan Alat Kontrasepsi di Sekolah: Dilema Moral atau Solusi Nyata?

Video ini telah mendapat perhatian luas, dengan 1.500 likes dan dibagikan 69 kali sejak diunggah pada 22 Juni. Namun begitu, klaim yang ada dalam unggahan tersebut tidak benar.

Mengutip dari Turnbackhoax, Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia, Iqbal Mochtar, menyatakan bahwa tidak ada bukti medis yang mendukung bahwa akar kelapa dan kuning telur memiliki efek peningkatan stamina seksual pada pria.

Iqbal menjelaskan bahwa meskipun kedua bahan tersebut memiliki manfaat bagi kesehatan secara umum, tidak ada kaitannya secara langsung dengan peningkatan libido atau durasi hubungan seksual.

Selain itu, klaim serupa juga telah dibantah oleh AFP, yang menegaskan bahwa tidak ada bukti ilmiah yang mendukung penggunaan akar kelapa dan kuning telur untuk meningkatkan performa seksual pria.

Dengan demikian, informasi yang disebarkan melalui akun Facebook Sri Wahyuni dapat dikategorikan sebagai konten yang menyesatkan.

Baca Juga: Cek Fakta: Gibran Batal Dilantik jadi Cawapres Gegara Ijazah, Benarkah?

Masyarakat diimbau untuk tidak langsung mempercayai informasi kesehatan yang beredar di media sosial tanpa memastikan kebenarannya melalui sumber-sumber terpercaya.

Editor: Bella

Tag:  #fakta #akar #kelapa #kuning #telur #bisa #meningkatkan #stamina #seks #pria #benarkah

KOMENTAR