VIDEO EKSKLUSIF Jelang Debat, Timnas AMIN: Kita Bukan Pasangan yang Emosi Dan Tak Mau Salaman
16:17
19 Januari 2024

VIDEO EKSKLUSIF Jelang Debat, Timnas AMIN: Kita Bukan Pasangan yang Emosi Dan Tak Mau Salaman

Debat keempat peserta Pilpres 2024 akan digelar pada Minggu (21/1/2024) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.

Debat keempat ini, giliran calon wakil presiden (cawapres) yang akan saling beradu gagasan.

Adapun cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar (Cak Imin), nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka, dan nomor urut 3 Mahfud MD.

Tema debat keempat ini yakni pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, sumber daya alam dan energi, pangan, agraria, masyarakat adat, dan desa.

Tentunya menarik untuk diketahui, seperti apa sih persiapan para cawapres.

Nah kali ini, Tribunnews On Focus akan mencari tahu persiapan cawapres Cak Imin dalam menghadapi debat nanti.

Juru Bicara Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin (Timnas AMIN), KH Maman Imanulhaq akan memberikan penjelasan lengkap mengenai hal itu.

"Untuk debat kedua cawapres ini kita agak lebih mempersiapkan diri."

"Kita mendorong Gus Muhaimin lebih menguatkan karakter beliau yang biasa menjawab dengan gaya santai, humoris tapi menyentuh hal substansional."

"Ini yang ditunggu oleh publik. Ditunggu dengan gayanya yang khas gaya Jawa Timuran," ujar politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini saat wawancara eksklusif Tribunnews On Focus, Rabu (19/1/2024).

Dia juga menjelaskan tema dalam debat kali ini sesuai dengan misi Anies-Muhaimin atau Amin.

Dia memaparkan terkait memastikan ketersediaan kebutuhan pokok dan biayai hidup yang murah.

"Melalui tiga hal, yakni pertama kemandirian pangan, kedua ketahanan energi dan ketiga kedaulatan air," jelasnya.

Kang Maman, demikian sapaannya, mengatakan Cak Imin tidak akan melakukan serangan "balasan" kepada Gibran Rakabuming Raka yang pada debat sebelumnya melontarkan pertanyaan mengenai singkatan SGIE.

"Kita ini bukan pasangan yang menyimpan dendem atau emosi, atau marah, sehingga setelah debat tidak mau salaman. Itu tidak," tegasnya.

"Kita akan membawakan sebuah sosok Gus Muhaimin yang memang ikut serta menggodok visi misi ini. Apalagi beliau merupakan Ketua Umum PKB yang menggagas green party."

"Gagasab green economy mungkin akan dikeluarkan Gus Muhaimin dalam debat ini akan mengelaborasi konsep-konsep yang dibawa Anies-Muhaimin," jelasnya.

Untuk lengkapnya, saksikan video wawancara eksklusif Tribunnews On Focus bersama Juru Bicara Timnas AMIN KH Maman Imanulhaq.(*)

Editor: Srihandriatmo Malau

Tag:  #video #eksklusif #jelang #debat #timnas #amin #kita #bukan #pasangan #yang #emosi #salaman

KOMENTAR