Bukan Sembako Tapi Demi Helm Logo IKN, Warga Rela Antre Sampai Kepanasan
Antrean helm berlogo IKN diserbu warga [Tangkap Layar Tiktok @mirnaa.azmii]
13:40
1 Agustus 2024

Bukan Sembako Tapi Demi Helm Logo IKN, Warga Rela Antre Sampai Kepanasan

Antrean panjang yang mengular biasanya terjadi ketika masyarakat sedang berebut sembako maupun bantuan lain dari pemerintah yang serupa.

Namun, antrean yang satu ini sedikit unik, pasalnya bukan menantikan bantuan sembako, melainkan sebuah helm yang berlogo Ibu Kota Nusantara (IKN).

Dalam sebuah video yang dibagikan akun Tiktok @mirnaa.azmii memperlihatkan ratusan warga berdiri mengantre untuk mendapatkan helm tersebut.

“Antri pembagian sembako presiden (x), Antri pembagian HELM logo IKN (v),” tulisnya dalam video.

Baca Juga: Selesai Cepat, Pembangunan Hunian Pekerja di IKN Gunakan Teknologi Canggih

Mereka rela mengantri sambil panas-panasan demi mendapatkan helm berlogo IKN tersebut. Bahkan, ada warga yang berdiri sambil membawa payung agar tidak kepanasan.

Meski sudah berjam-jam mengantre sambil berdiri, rupanya ada juga yang tidak kebagian helm tersebut.

“Helm IKN nusantaran (v) (v) Alhamdulillah dapat,” tulis Mirna dalam captionnya.

“Sebagian ada yang nggak kebagian karena habis,” tambahnya.

Video tersebut sontak mengundang beragam komentar dari warganet. Menurut informasi, pembagian helm tersebut berada di Alun-Alun Bukit Raya, Sepaku, Penajam Paser Utara.

Baca Juga: Angkut Influencer ke IKN, Jokowi Memoles Ibu Kota Baru

“Sosialisasi pake helm terbaik. Membuat warganya mau pakai helm. ,” komentar @arif***

“pake helm ikn masuk parkiran gratis..,” sahut @Rifki***

“saya orang asli IKN saja gak kebagian karna posisi ada urusan dibalikpapan ditunggu part berikutnya,” aku @Hasbullah***

Untuk diketahui, Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) membagikan helm gratis sebanyak 3.000 kepada Masyarakat, kemarin Rabu (31/7/24) di Alun-Alun Bukit Raya, Sepaku, Penajam Paser Utara.

Pembagian helm tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dan mengurangi risiko kecelakaan bagi pengendara sepeda motor.

Kontributor : Kanita

Editor: Eviera Paramita Sandi

Tag:  #bukan #sembako #tapi #demi #helm #logo #warga #rela #antre #sampai #kepanasan

KOMENTAR