Iffa Rosita Resmi Dilantik jadi Komisioner KPU Pengganti Hasyim Asy'ari
Anggota KPU RI pengganti Hasyim Asy'ari, Iffa Rosita (dua dari kanan) bersama Pimpinan DPR RI usai rapat paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9). (Istimewa)
12:56
5 November 2024

Iffa Rosita Resmi Dilantik jadi Komisioner KPU Pengganti Hasyim Asy'ari

  Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Iffa Rosita sebagai Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggantikan Hasyim Asy'ari. Pelantikan Iffa sebagai Komisioner KPU berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 108 P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Antar Waktu Anggota Komisi Pemilihan Umum.   Pelantikan itu digelar di Istana Negara, Jakarta, Selasa (5/11). Pelantikan tersebut dilakukan bersamaan dengan kepala dan keanggotaan pimpinan badan lainnya.   Presiden Prabowo memimpin secara langsung pembacaan sumpah jabatan Iffa Rosita sebagai Komisioner KPU RI masa jabatan 2024-2029.   

  "Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan memenuhi tugas dan kewajiban saya sebagai anggota Komisi Pemilihan Umum, dengan sebaik-baiknya sesuai dengan peraturan perundang-undangan dengan berpegangan pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 19945," kata Prabowo diikuti Iffa Rosita.   "Bahwa saya, dalam menjalankan tugas dan wewenang akan bekerja dengan sungguh-sungguh, jujur, adil dan cermat demi suksesnya pemilihan umum anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden, serta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. Tegaknya demokrasi dan keadilan serta mengutamakan kepentingan Negara Kesatuan Republik Indonesia, daripada kepentingan pribadi atau golongan," sambungnya.  

  Setelah pengucapan sumpah, Iffa dan Presiden Prabowo Subianto menandatangani berita acara pelantikan Komisioner KPU RI.   Iffa resmi menggantikan Hasyim Asy'ari yang dipecat Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) sebagai Ketua dan Komisioner KPU terkait kasus asusila.

Editor: Banu Adikara

Tag:  #iffa #rosita #resmi #dilantik #jadi #komisioner #pengganti #hasyim #asyari

KOMENTAR