Termasuk Ahmad Dani, Intip 5 Wajah Baru Anggota DPR RI dari Dapil Neraka Jatim I
Rekapitulasi yang dilaksanakan di KPU Jatim pada Sabtu, 9 Maret 2024. (Tangkapan layar YouTube KPU Jatim)
09:56
10 Maret 2024

Termasuk Ahmad Dani, Intip 5 Wajah Baru Anggota DPR RI dari Dapil Neraka Jatim I

 

Berdasarkan hasil rekapitulasi suara sementara di Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur (Jatim) I, ada lima nama baru diprediksi lolos ke Senayan.

Dapil yang terkenal sebagai dapil neraka karena tingkat persaingannya yang tinggi ini meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.

Setiap calon legislatif (caleg) di Dapil Jatim I ini memiliki privillage-nya masing-masing.

Misalnya Tomli Wafa, dia adalah seorang pengusaha muda yang dikenal sebagai Crazy Rich Surabaya.

Tomli Wafa menjadi salah satu pendatang baru yang diprediksi lolos ke Senayan. 

Dilansir Radar Sidoarjo (JawaPos Grup), Minggu (10/3), Tomli Wafa diketahui maju dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan meraih sebanyak 69.243 suara.

Nama lain yang tak kalah mengejutkan dan menjadi sorotan adalah seseorang yang dikenal luas dengan nama panggung Ahmad Dhani

Dia adalah seorang musisi dan pentolan Republik Cinta Management, yang akhirnya maju dalam Pileg menjadi salah satu perwakilan dari Gerindra dan meraih 134.199 suara.

Tiga pendatang baru lainnya yang tak kalah disorot adalah Reni Astuti dari PKS (50.044 suara), Lita Machfud Arifin dari NasDem (68.445 suara), dan Bambang Haryo Soekartono dari Gerindra (190.744 suara).

Untuk diketahui, Bambang Haryo sebelumnya pernah menjadi anggota DPR RI dari Dapil Jatim, tepatnya pada periode 2014-2019.

Sementara itu, beberapa petahana seperti Puti Guntur Soekarno, Indah Kurnia, Arzeti Bilbina, Adies Kadir, dan Lucy Kurniasari pun diprediksi akan kembali lolos ke Senayan.

Dilansir dari Radar Sidoarjo (JawaPos Grup), Minggu (10/3), berikut perolehan kursi di Dapil Jatim I yang diprediksi lolos ke Senayan:

  1. Gerindra: 2 kursi (Bambang Haryo, Ahmad Dhani)
  2. PDIP: 2 kursi (Puti Guntur Soekarno, Indah Kurnia)
  3. PKB: 1 kursi (Arzeti Bilbina)
  4. PAN: 1 kursi (Tom Liwafa)
  5. Golkar: 1 kursi (Adies Kadir)
  6. NasDem: 1 kursi (Lita Machfud Arifin)
  7. PKS: 1 kursi (Reni Astuti)
  8. Demokrat: 1 kursi (Lucy Kurniasari)

Perlu diperhatikan bahwa, data ini masih bersifat sementara dan masih menunggu hasil rekapitulasi resmi dari KPU Jatim. 

***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #termasuk #ahmad #dani #intip #wajah #baru #anggota #dari #dapil #neraka #jatim

KOMENTAR