Suami Wamendiktisaintek Stella Christie Kecelakaan Parah di Amerika, Begini Kondisi Terkininya
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek) Stella Christie bersama suaminya Bartlomiej Czech (Bartek). (Instagram Stella Christie)
10:24
21 Januari 2026

Suami Wamendiktisaintek Stella Christie Kecelakaan Parah di Amerika, Begini Kondisi Terkininya

- Kabar mengejutkan datang dari keluarga Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek), Stella Christie. Suaminya, Prof. Bartlomiej Czech (Bartek), dikabarkan mengalami kecelakaan hebat saat sedang bermain ski di Aspen, Colorado, Amerika Serikat.

Kecelakaan ini terjadi pada Minggu (18/1). Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Stella Christie mengungkapkan bahwa insiden tersebut berlangsung tepat setelah suaminya menghadiri pertemuan penting bersama para kolega ilmuwan.

"Kecelakaan parah kemarin waktu ski di Aspen, setelah pertemuan dengan para fisikawan dan AI. Saya dalam perjalanan ke US," ujar Stella dalam unggahannya yang dikutip pada Selasa (20/1).

Stella juga membagikan momen saat suaminya sedang menjalani perawatan medis intensif. Ia memperkenalkan sosok Bartek sebagai pribadi yang sangat ia cintai dan ilmuwan yang diakui secara global.

"Ini suami saya, Prof Bartek, seorang fisikawan ternama di dunia, karena banyak yang tanya ini siapa. Belahan jiwa saya," katanya.

Kondisi Kesehatan Prof. Bartek: Mengalami Cedera Kritis

Berdasarkan informasi dihimpun, akibat kecelakaan di area ski tersebut, Prof. Bartek dilaporkan mengalami luka-luka yang cukup serius. Tim medis di Amerika Serikat saat ini tengah berupaya maksimal untuk menangani beberapa cedera kritis yang dialaminya.

Berdasarkan informasi medis, Bartek mengalami patah tulang belakang, cedera pada bagian dada, ruptur aorta (robekan pada pembuluh darah utama) dan sejumlah patah tulang di area wajah dan lengan.

Saat ini, suami Wamendiktisaintek tersebut sedang dirawat secara intensif di Rumah Sakit St. Mary, Grand Junction, Colorado. Tim dokter telah melakukan tindakan medis cepat untuk menyelamatkan nyawanya. Ia dikabarlan telah menjalani dua operasi besar dan kini masih berada di ruang ICU dalam masa perawatan pascaoperasi.

Sebagai informasi, Bartlomiej Czech bukan orang sembarangan di dunia akademik. Ia adalah seorang profesor di Universitas Tsinghua dan menyandang gelar Ph.D dalam bidang fisika dari University of Pennsylvania.

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #suami #wamendiktisaintek #stella #christie #kecelakaan #parah #amerika #begini #kondisi #terkininya

KOMENTAR