Selain Bupati Pati Sudewo, KPK Tangkap Camat hingga Kepala Desa
Bupati Pati Sudewo (tengah) dikawal petugas setibanya di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (20/1/2026). Sudewo tiba di KPK untuk menjalani pemeriksaan lanjutan setelah terjaring dalam operasi tangkap tangan terkait dugaan korupsi pengisian jabatan perangkat desa di Kabupaten Pati, Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/nym.(ASPRILLA DWI ADHA)
12:26
20 Januari 2026

Selain Bupati Pati Sudewo, KPK Tangkap Camat hingga Kepala Desa

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Budi Prasetyo, mengungkapkan, camat hingga kepala desa menjadi pihak turut ditangkap dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

“Satu bupati, dua camat, tiga kepala desa, serta dua calon perangkat desa,” kata Budi saat ditemui di Gedung KPK, Merah Putih, Jakarta, Selasa (20/1/2026).

Dalam operasi senyap tersebut, penyidik KPK menyita barang bukti berupa uang tunai dalam mata uang rupiah.

“Dalam peristiwa tertangkap tangan ini, tim juga mengamankan barang bukti sejumlah uang dalam bentuk rupiah senilai miliaran rupiah,” jelas dia.

Kendati demikian, Budi belum mengungkap jumlah uang yang penyidik sita.

KPK akan menyampaikan secara detail konstruksi perkara dalam jumpa pers yang direncanakan pada Selasa (20/1/2025) sore.

Diberitakan sebelumnya, Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Budi Prasetyo, mengonfirmasi bahwa penyidik melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Senin (19/1/2026).

Dalam operasi senyap itu, penyidik KPK menangkap Bupati Pati Sudewo.

“Benar, salah satu pihak yang diamankan dalam peristiwa tertangkap tangan di Pati adalah saudara SDW,” kata Budi saat dikonfirmasi, Senin (19/1/2026).

Budi mengungkapkan bahwa kasus yang menjerat Bupati Pati Sudewo terkait pengisian jabatan.

Tag:  #selain #bupati #pati #sudewo #tangkap #camat #hingga #kepala #desa

KOMENTAR