Kala Prabowo Banggakan Alumni Taruna Nusantara di Kabinetnya...
Presiden RI Prabowo Subianto dalam peresmian Kilang Minyak Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (12/1/2026). (DOK. Kementan)
10:50
14 Januari 2026

Kala Prabowo Banggakan Alumni Taruna Nusantara di Kabinetnya...

- Presiden Prabowo Subianto membanggakan sejumlah alumni SMA Taruna Nusantara di jajaran Kabinet Merah Putih.

Momen ini terjadi ketika ia meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, di Jawa Timur, pada Selasa (13/1/2026).

Saat itu, ia memang menyatakan keinginannya, bahwa Taruna Nusantara yang kini juga ada di Malang, Jawa Timur, dapat mencetak kader-kader unggul bangsa.

Ia menilai, sekolah semacam Taruna Nusantara dibutuhkan untuk Indonesia menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi hingga mencapai tingkat peradaban tinggi.

Kepala Negara bahkan melihat negara-negara maju lain yang memiliki sekolah serupa dengan jumlah lebih banyak.

"Di Inggris sudah ratusan tahun, juga terdapat ratusan sekolah-sekolah semacam ini. Kita bertekad untuk meraih ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Prabowo, Selasa.

Kenalkan menteri

Mengawali sambutannya, Prabowo mengenalkan satu per satu menteri maupun wakil menteri yang merupakan alumni Taruna Nusantara.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono, menjadi salah satu yang ia sebut.

Selain alumni Taruna Nusantara angkatan kelima, Sugiono kini juga menjabat sebagai Kepala Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara.

"Menteri Luar Negeri Saudara Sugiono sekaligus beliau adalah Kepala LPTTN, Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara dan juga alumni TN angkatan ke-5," ucap Prabowo, mengawali pidato.

Kepala Negara terus memanggil nama menteri hingga wakil menteri yang merupakan alumni.

Ada Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi yang merupakan alumni Taruna Nusantara angkatan ke-6, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono, alumni Taruna Nusantara angkatan ke-5, hingga Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono, yang merupakan alumni Taruna Nusantara angkatan ke-11.

Selain jajaran menteri, mantan Menteri Pertahanan ini juga menyebut jajaran direksi Badan Usaha Pelat Merah hingga kepala lembaga yang juga lulusan Taruna Nusantara.

Mereka adalah Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri, alumni Taruna Nusantara angkatan ke-6; Kepala BMKG Teuku Faisal Fathani, alumni Taruna Nusantara angkatan ke-1; hingga Seskab Teddy Indra Wijaya, alumni Taruna Nusantara angkatan ke-15.

Lalu, ada pula Komandan Paspampres Mayjen Edwin Sumanta, alumni Taruna Nusantara angkatan ke-2.

"Komandan Paspampres, alumni TN angkatan ke-2, Mayor Jenderal TNI Edwin Sumanta," ujar Prabowo.

Lulusan Tier-1

Sebelum mengakhiri sambutan, ia menyatakan, alumni SMA Taruna Nusantara memang banyak menonjol di tingkat nasional.

Sebagai buktinya, banyak nama-nama menteri yang ia sebutkan sebelumnya di jajaran Kabinet Merah Putih.

"Sejak 90 sampai sekarang, terbukti bahwa kader-kader lulusan TN (Taruna Nusantara) telah membuktikan diri menonjol di tingkat nasional, bahkan di kabinet yang saya pimpin tadi sudah saya sebut alumni-alumninya, saya kira cukup banyak lulusan TN di tier 1," beber Prabowo.

Kepala Negara meyakini, akan muncul alumni dan kader-kader penerus yang menonjol di bidangnya, seiring dengan bertambahnya SMA Taruna Nusantara dan SMA Unggul Garuda di berbagai wilayah.

Seturut targetnya, Prabowo ingin sekolah unggul ada di setiap provinsi di Indonesia.

"Dan selanjutnya di tier yang selanjutnya juga mulai muncul banyak kader-kader tersebut, dengan tambahan nanti SMA Garuda, juga dengan nanti rencana kita tiap kabupaten satu sekolah unggulan," ucap dia.

Prabowo juga menargetkan, 500 unit sekolah unggulan dapat diselesaikan selama 4 tahun ke depan.

Adapun saat ini, Indonesia baru memiliki 3 SMA Taruna Nusantara.

Ketiganya terletak di Magelang, Cimahi, dan Malang yang baru saja diresmikan hari ini.

SMA Taruna Nusantara di Magelang menjadi salah satu yang tertua, yang didirikan sekitar tahun 1990.

"Sekolah-sekolah yang lain pun akan kita perbaiki. Tahun ini saja saya akan renovasi 60.000 sekolah dan seterusnya. Kita punya 300.000 sekolah saya berharap dalam 4 tahun kita bisa selesaikan semua kampus sekolah-sekolah di Indonesia," kata Prabowo.

Tag:  #kala #prabowo #banggakan #alumni #taruna #nusantara #kabinetnya

KOMENTAR