Megawati Soroti Krisis Geopolitik Global, Kecam Donald Trump atas Penculikan Presiden Venezuela
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri menyoroti krisis geopolitik global yang dinilainya sarat dengan praktik intervensi negara adikuasa. Ia menyesalkan tindakan Amerika Serikat (AS) yang melakukan intervensi militer dan penangkapan terhadap Presiden Venezuela Nicolás Maduro.
Megawati mengecam keras tindakan Presiden AS Donald Trump yang dinilai telah melucuti kedaulatan Venezuela. Menurutnya, tindakan Amerika Serikat tersebut tidak hanya mencederai prinsip hubungan internasional, tetapi juga menuai kecaman luas dari komunitas global.
“Saya menyampaikan sikap tegas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan terhadap setiap bentuk intervensi militer Amerika Serikat di Venezuela, termasuk penculikan Presiden Venezuela Nicolás Maduro dan istrinya melalui operasi militer yang telah memicu kecaman internasional sebagai pelanggaran kedaulatan hukum internasional,” kata Megawati saat memberikan pidato dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) DPP PDIP di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (10/1).
Presiden ke-5 RI itu menegaskan, tindakan Amerika Serikat terhadap Venezuela merupakan wujud neokolonialisme dan imperialisme modern yang bertentangan dengan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) serta prinsip dasar hubungan antarbangsa.
“Bangsa Indonesia menolak tatanan internasional yang membenarkan dominasi kekuatan atas kedaulatan bangsa lain,” tegas Megawati.
Ia menambahkan, demokrasi sejati tidak dapat ditegakkan melalui kekuatan senjata. Menurutnya, keadilan tidak akan tumbuh dari agresi sepihak.
"Peradaban tidak akan terbangun di atas penghinaan terhadap martabat suatu bangsa," pungkasnya.
Tag: #megawati #soroti #krisis #geopolitik #global #kecam #donald #trump #atas #penculikan #presiden #venezuela