Kata BMKG Soal Puncak Musim Hujan di Indonesia Bagian Tengah dan Timur
Plt. Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, saat peresmian Command Center Anti-Gempa di Kantor BMKG, Jakarta Pusat, Senin (21/7/2025).(KOMPAS.com/FIRDA JANATI)
22:38
1 November 2025

Kata BMKG Soal Puncak Musim Hujan di Indonesia Bagian Tengah dan Timur

- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan puncak musim hujan di Indonesia bagian Tengah dan Timur akan terjadi pada bulan Januari-Februari 2026.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menuturkan bahwa puncak musim hujan tahun ini diawali untuk wilayah Indonesia bagian barat yang terjadi mulai bulan November.

"Berkembang selanjutnya Indonesia tengah hingga Timur, itu di bulan Januari-Februari," kata Dwikorita dalam agenda jumpa pers Kesiapsiagaan Hadapi Puncak Musim Hujan 2025/2026, Sabtu (1/11/2025).

Sementara wilayah bagian Timur, seperti Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur, umumnya akan mencapai puncaknya sedikit lebih lambat setelah bagian Tengah.

"Di wilayah Sulawesi bagian selatan, Maluku bagian tengah, serta Papua bagian selatan, puncak musim hujan juga diperkirakan terjadi antara Desember 2025 dan Januari 2026," ujarnya.

Kemudian untuk wilayah Papua bagian utara dan Sulawesi bagian utara menunjukkan pola hujan yang relatif merata sepanjang tahun.

Dwikorita menjelaskan, pola pergerakan awan mulai terjadi dari arah barat ke timur mulai November 2025 hingga Februari 2026.

Karena itu, musim penghujan dimulai dari bagian barat kemudian akan bergerak ke Indonesia bagian tengah hingga timur.

Adapun dalam sepekan ini diprediksi akan terjadi hujan di Aceh, Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Maluku, hingga wilayah Papua.

Anomali suhu muka laut di perairan Indonesia memperkuat penguapan dan penambahan pasokan uap air di atmosfer sehingga meningkatkan peluang hujan lebat di berbagai wilayah.

Tag:  #kata #bmkg #soal #puncak #musim #hujan #indonesia #bagian #tengah #timur

KOMENTAR