



3 Kepala Daerah Peserta Retreat Dirujuk ke RS karena Kelelahan, 2 Opname
- Sebanyak tiga kepala daerah peserta retreat dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tidar, Kota Magelang, Jawa Tengah, Minggu (23/2/2025).
Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya menjelaskan, ketiganya dirujuk ke rumah sakit karena kelelahan mengikuti retreat.
"Kesimpulanya dokter adalah (mereka) terlalu lelah, karena rangkaiannya mulai dari pelantikan di Istana sampai sekarang melelahkan sekali, apalagi kalau sudah usia," katanya saat ditemui di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu.
Bima enggan menyebut siapa saja kepala daerah yang dirujuk ke rumah sakit karena kelelahan.
Namun dia memastikan, kondisi ketiga kepala daerah tidak terlalu parah sehingga kemungkinan bisa segera sembuh.
Bima menambahkan, dari tiga peserta retreat yang dirujuk ke RS, dua di antaranya terpaksa diopname.
"Yang dua menginap, yang satu hanya diinfus saja, (diberikan) vitamin C saja," imbuhnya.
Selain tiga orang dirujuk ke RS, Bima mengungkap, terdapat dua peserta yang harus beristirahat di tenda karena alasan kesehatan.
"Kondisinya memerlukan istirahat saja. Jadi kita berikan dispensasi untuk sementara ini tidur dulu, tidak mengikuti pembelajaran. Mudah-mudahan besok fit lagi," imbuhnya.
Meski ada peserta yang sakit, Bima mengatakan, jadwal pemberian materi retreat tidak berubah dari rencana semula.
Kepala daerah yang sakit nantinya akan diminta menyesuaikan diri dan tidak dipaksa ikut jika benar-benar dalam kondisi tidak sehat.
"Yang menyesuaikan adalah yang sakitnya. Karena jadwalnya sudah dirancang sedemikian rupa, sehingga sangat padat. Tapi kalau kondisinya tidak mungkin, silakan, dan istirahat di tenda atau ritme. Supaya bisa fit pada pemerintahan berikutnya," tandasnya.
Sebagai informasi, peserta retreat kepala daerah di hari ketiga berjumlah 450 orang. Retreat ini akan digelar selama delapan hari, terhitung 21-28 Februari 2025.
Beragam materi akan ditanamkan, mulai dari pemahaman program prioritas pemerintah, geopolitik, anti korupsi, hak asasi manusia, hingga pengelolaan keuangan daerah.
Tag: #kepala #daerah #peserta #retreat #dirujuk #karena #kelelahan #opname