Pernah Bagikan Tips Langgeng ke Maia Estianty, Andre Taulany Kini Berakhir Gugat Cerai Istri
Potret Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina alias Erin (Instagram/erintaulany)
14:18
8 Agustus 2024

Pernah Bagikan Tips Langgeng ke Maia Estianty, Andre Taulany Kini Berakhir Gugat Cerai Istri

Andre Taulany secara diam-diam telah menggugat cerai Rien Wartia Trigina alias Erin Taulany di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang pada 4 April 2024 lalu.

"Untuk nama Andreas Taulany bin RNI Haumahu itu memang benar ajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya Rein Wartia Trigina binti Yulius Antony," kata pihak Pengadilan Agama Tigaraksa.

Kabar perceraian Andre Taulany dan Erin Taulany ini tentu saja begitu menghebohkan publik. Pasalnya, selama ini hubungan rumah tangga keduanya terlihat baik-baik saja.

Andre Taulany bahkan pernah blak-blakan membagikan tips harmonis berumah tangga kepada Maia Estianty yang saat itu baru menikah dengan Irwan Mussry.

Baca Juga: Ditinggali Bareng Erin, Intip 8 Potret Rumah Andre Taulany yang Berlapis Emas

Dikutip dari konten YouTube MAIA ALELDUL TV  yang diunggah pada 21 Desember 2021, Andre Taulany mengungkapkan jika tips agar hubungan rumah tangga langgeng adalah rasa saling percaya.

"Kalau gue gini aja, yang penting lu percaya sama gue, gue percaya sama lo," kata Andre, dikutip pada Kamis (8/8/2024).

Potret Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina alias Erin (Instagram/andreastaulany)Potret Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina alias Erin (Instagram/andreastaulany)

Tips lain agar rumah tangga harmonis menurut komedian kelahiran 17 September 1974 itu adalah harus selalu mengingat keberadaan Allah SWT, anak-anak, dan keluarga besar.

"Terus kita punya anak-anak. Kita punya keluarga besar. Kita punya keluarga besar. Kita punya Allah," terang Andre.

"Udah itu aja. Patokan kita dari hal itu aja. Jadi kalau macam-macam ingat. Simpel sih sebenarnya," imbuhnya.

Baca Juga: Pantas Tuntut Gono-Gini, Segini Melimpahnya Kekayaan Andre Taulany yang Gugat Cerai Istri

Kendati demikian, bapak 3 anak itu mengungkapkan bila tidak ada teori khusus untuk membuat rumah tangga bisa langgeng. 

Pasalnya, pada realitanya banyak pasangan yang memutuskan untuk bercerai meskipun sudah lama membangun biduk rumah tangga.

"Gue enggak ada teori khusus yang kita harus menjaga komunikasi. Praktiknya tetap aja banyak yang pada selesai," ungkap Andre.

Editor: Agatha Vidya Nariswari

Tag:  #pernah #bagikan #tips #langgeng #maia #estianty #andre #taulany #kini #berakhir #gugat #cerai #istri

KOMENTAR