Pendidikan Meita Irianty, Influencer Parenting dan Owner Daycare Depok yang Diduga Aniaya Balita
Meita Irianty, influencer parenting dan pengusaha [Ist]
09:44
1 Agustus 2024

Pendidikan Meita Irianty, Influencer Parenting dan Owner Daycare Depok yang Diduga Aniaya Balita

Meita Irianty tengah jadi sorotan publik karena diduga melakukan penganiayaan pada bocah usia 2 tahun inisial MK. Kejadian itu terjadi di daycare miliknya yang berlokasi di Cimanggis, Depok.

Diketahui Meita Irianty atau yang akrab disapa Tata adalah seorang influencer di bidang parenting dan pengusaha daycare. Gara-gara dugaan penganiayaan tersebut, pendidikan Meita Irianty ikut menjadi perhatian. Lantas apa pendidikan Meita Irianty, pemilik daycare yang diduga aniaya balita? Simak penjelasan berikut ini.

Pendidikan Meita Irianty

Meita Irianty, influencer parenting dan pengusaha [Ist]Meita Irianty, influencer parenting dan pengusaha [Ist]

Latar belakang pendidikan Meita Irianty adalah Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Yayasan Pharmasi. Setelah selesai, dia lalu melanjutkan studi di fakultas manajemen di Universitas Terbuka. Namun saat ini status Meita adalah mahasiswa nonaktif alias sedang cuti.

Meita sering membagikan video parenting dan konten-konten bijak mengenai anak dan ibu melalui akun TikToknya, @/tatairianty. Namun, akibat kasus ini, akun media sosial milik Meita seperti TikTok dan Instagram telah hilang.

Baca Juga: Meita Irianty Diduga Tendang Balita di Daycare Miliknya, Padahal Didirikan Demi Anak

Selain itu Meita juga dikenal aktif menyuarakan kasus kekerasan pada anak. Sebagai pengusaha, Meita juga mengelola usaha produk kecantikan bernama Sarian Skincare. Dia pernah bekerja di salah satu portal berita di Indonesia, namun mengundurkan diri pada Mei 2023 demi fokus bisnis daycare.

Kasus Viral Diduga Aniaya Balita

Meita Irianty adalah pemilik daycare bernama Wensen School Indonesia (WSI), yang memiliki cabang di Depok dan Tangerang Selatan. Daycare cabang Depok inilah yang diduga menjadi lokasi dugaan penganiayaan terhadap balita.

Dalam rekaman CCTV yang beredar, insiden dugaan penganiayaan terjadi pada 10 Juni 2024 sekitar pukul 09.02 WIB. Video yang memperlihatkan Meita menganiaya balita M viral di media sosial usai diunggah akun X @/gianluigich.

Dalam rekaman itu, Meita terlihat mencubit, menendang, dan membanting balita tersebut di sebuah ruangan. Perlakuan inilah yang memicu kemarahan netizen yang geram dengan tindakan Meita.

Baca Juga: 5 Aksi Kekerasan Influencer Parenting Meita Irianty ke Anak di Daycare-nya, Sadis!

Meita Irianty Ditangkap Polisi

Penyidik Polres Metro Depok telah menangkap Meita Irianty, pemilik daycare Wensen School pada Rabu (31/7/2024) malam. Penangkapan itu terkait dugaan penganiayaan balita berusia 2 tahun inisial M.

Meski begitu, polisi enggan merinci alasan penangkapan Meita. Ini karena pelaku tengah menjalani pemeriksaan. Sementara itu keterangan lebih lanjut akan disampaikan pihak Polres Metro Depok.

Kepolisian mengatakan M ditendang dan dipukul oleh Meita Irianty selaku pemilik daycare. Polisi tengah menganalisa rekaman CCTV di laboratorium forensik (Labfor). Selain itu pemeriksaan saksi juga masih akan dilakukan karena hingga sekarang baru 3 orang dimintai keterangan.

Kontributor : Trias Rohmadoni

Editor: Nur Khotimah

Tag:  #pendidikan #meita #irianty #influencer #parenting #owner #daycare #depok #yang #diduga #aniaya #balita

KOMENTAR