Jadi Surat Favorit, Ardhito Pramono Ungkap Keajaiban Al Fatihah: Lo Baca 100 Kali....
Potret Ardhito Pramono (Instagram/ardhitopramono)
16:44
18 Juli 2024

Jadi Surat Favorit, Ardhito Pramono Ungkap Keajaiban Al Fatihah: Lo Baca 100 Kali....

Penyanyi Ardhito Pramono belum lama ini membeberkan sisi lain dirinya yang religius. Ia pun memiliki beberapa surat favorit yang ada di dalam Al-Qur'an.

Hal ini dilontarkan Ardhito Pramono saat menjadi bintang tamu di program Siniar Pop yang tayang di kanal YouTube Pophariini.

Awalnya, Ardhito Pramono mengungkapkan bila Yasin dan Al Waqiah merupakan dua surat dalam Al-Qur'an yang menjadi penyelamat hidupnya.

"Pegangan gue Yasin sama Al-Waqiah, itu the best sih," ujar Ardhito dikutip pada Kamis (18/7/2024).

Baca Juga: Ardhito Pramono Blak-blakan Ngaku Sudah Siap jika Nyawanya Diambil Tuhan: Emang Mengerikan Sih...

Penyanyi kelahiran 1995 itu menjelaskan jika ia kedua surat tersebut yang bisa membantunya menghadapi berbagai masalah yang menimpanya.

"Lu tahu lah semua masalah gue, yang buat gue kuat sampai saat ini kayaknya Yasin deh. Mungkin agak bolong tapi gue coba seminggu atau sebulan sekali, pagi Yasin malam Al-Waqiah," terang Ardhito.

Seperti diketahui, mantan suami Jeanneta Sanfadelia ini sempat terlibat beberapa masalah. Mulai dari penyalahgunaan narkoba, video syur, perceraian, hingga mengalami depresi berat.

Potret Ardhito Pramono (Instagram/ardhitopramono)Potret Ardhito Pramono (Instagram/ardhitopramono)

Namun, selain Yasin dan Al-Waqiah, Ardito Pramono juga memiliki surat favorit lain yang ada di dalam Al-Qur'an, yaitu surat Al-Fatihah.

"So far itu dua, Al-Fatihah the best," terang Ardhito.

Baca Juga: Jadi Pegangan Hidup Ardhito Pramono, Ini Keistimewaan dan Keutamaan Membaca Surat Al-Waqiah

Ardhito Pramono turut mengungkap keajaiban surat Al-Fatihah bila dibaca sebanyak seratus kali dalam sehari. Ia mencontohkan sang ayah yang dulu mengerjakan amalan tersebut.

"Lo baca Al-Fatihah seratus kali udah nyelamatin banget," ucap Ardhito.

"Bokap gue dulu pegangannya Al-Fatihah setiap hari, rezekinya enggak berhenti-berhenti. Gila bokap gue kaya banget dulu," imbuhnya.

Editor: Yasinta Rahmawati

Tag:  #jadi #surat #favorit #ardhito #pramono #ungkap #keajaiban #fatihah #baca #kali

KOMENTAR