Pria Ini Bangun Rumah Shin-chan Ukuran Asli di Dunia Nyata! Habiskan Dana Rp6,7 Miliar
Seorang pemuda asal China menunjukkan kecintaannya pada anime Crayon Shin-chan di level yang berbeda. Bagaimana tidak? Ia membangun replika rumah keluarga Nohara yang ikonik itu dalam ukuran asli.
Melansir dari laman Animehunch, sosok pemuda itu adalah Shen Yuhao, penduduk asli Provinsi Zhejiang. Ia menciptakan kembali rumah ikonik dari anime tersebut secara mendetail di Yun Duo Farm di Kota Huzhou.
Tak hanya sebagai bentuk kecintaan pada anime favoritnya, Shen Yuhao membangun rumah itu untuk meningkatkan pariwisata lokal di kota kelahirannya.
Setelah lulus kuliah, Shen Yuhao yang merupakan kreator pertanian mengambil alih peternakan domba milik keluarganya. Untuk mengubah kampung halamannya menjadi tempat wisata yang populer, ia merancang rencana untuk membangun Rumah Nohara.
Kebetulan Shen dan tim kreatifnya, semuanya adalah penggemar Crayon Shin-chan. Mereka pertama kali mendapat ide itu saat mengobrol santai saat bekerja lembur.
Dari obrolan santai itu, mereka bertekad untuk menjalankan proyek ini secara profesional. Karena mereka menemui lembaga perizinan eksklusif Crayon Shin-chan di Shanghai untuk memperoleh izin konstruksi.
Tim menerima banyak bahan referensi dari pemegang hak cipta dan memberikan perhatian yang cermat pada setiap detail, dari atap hingga furnitur, semuanya harus dibuat khusus.
Proyek ambisius itu pun total menghabiskan biaya sekitar 3 juta yuan atau sekira Rp6,7 miliar. Padahal sebelumnya hanya diperkirakan akan menelan biaya setengahnya saja.
Untungnya Shen Yuhao mendapat dukungan finansial dari ibu untuk dana pembangunan awal. Pemerintah setempat juga mendukung proyek tersebut dengan memperbaiki akses jalan menuju pertanian dan memasukkan rumah tersebut ke dalam rute wisata desa yang lebih luas.
Namun ambisi Shen tidak berhenti hanya di rumah Nohara. Katanya setelah bisnisnya stabil, ia berencana untuk menciptakan kembali Sekolah TK Futaba milik Shin-chan dan bahkan bermaksud untuk mereplikasi latar anime, Kota Kasukabe, sebagai objek wisata berskala penuh.
Tag: #pria #bangun #rumah #shin #chan #ukuran #asli #dunia #nyata #habiskan #dana #rp67 #miliar