Bolehkah Salat Idul Adha di Rumah? Begini Hukumnya Menurut Buya Yahya
Ilustrasi sholat idul adha, sholat idul fitri - lokasi sholat Idul Adha 29 Juni 2023 Semarang (Pexels)
18:52
14 Juni 2024

Bolehkah Salat Idul Adha di Rumah? Begini Hukumnya Menurut Buya Yahya

Pemerintah menetapkan Hari Raya Idul Adha jatuh pada Senin (17/6/2024). Lantas seperti apa hukum umat Islam melaksanakan salat Idul Adha di rumah sendirian?

Berikut adalah penjelasan Buya Yahya mengenai hukum mengerjakan salat Idul Adha sendiri di rumah, mengutip dari unggahan kanal YouTube Al-Bahjah TV.

Buya Yahya - Perbedaan Pendapat Tentang Maulid Nabi (YouTube/Al-Bahjah TV)Buya Yahya - Perbedaan Pendapat Tentang Maulid Nabi (YouTube/Al-Bahjah TV)

Buya Yahya menjelaskan bahwa salat hari raya merupakan ibadah yang sangat sunah dilakukan. Namun, tak harus dilakukan secara berjemaah di lapangan atau masjid.

Diterangkan apabila seorang muslim dan muslimah dapat mengerjakan salat id di rumah masing-masing, terutama bagi wanita yang suka berdandan aneh-aneh.

Baca Juga: Niat Puasa 3 Hari Sebelum Idul Adha 2024, Bacalah Doanya Malam Ini!

"Salat hari raya adalah sunah yang dikukuhkan, bagi kaum laki-laki dan wanita yang tidak ganjen. Wanita yang senang berdandan, bersolek dengan dandanan aneh-aneh salatnya di rumah saja," kata Buya Yahya.

"Kalau wanita pergi ke tempat tersebut dengan dandanan wajar boleh. Sunah yang dikukuhkan dalam mahzab kita Imam Syafi'i," imbuhnya.

Buya Yahya menerangkan bahwa dalam mahzab Syafi'i salat id dilaksanakan di masjid. Sementara itu, dalam mahzab yang lain disebutkan jika salat id dilakukan di tanah lapang.

Ilustrasi Sholat - Bilal Idul Adha (Freepik)Ilustrasi Sholat - Bilal Idul Adha (Freepik)

"Kemudian disunahkan dalam mahzab Syafi'i dilakukan di masjid. Di sana ada mahzab lain, mahzab Imam Ahmad mengatakan lebih baik di hamparan luas, di lapangan," beber Buya Yahya.

"Perbedaan ini tidak boleh kita berantem dan perang. Akan tetap jika memang masjidnya gede, adakan di masjid. Kalau masjid enggak cukup, adakan di lapangan. Indah, yang penting terjaga, bersih, aman. Jangan banjir-banjir pun masih maksain di lapangan," lanjutnya.

Baca Juga: Tips Memilih Hewan Kurban yang Sehat, Panduan Lengkap untuk Idul Adha 2024

Ulama tersohor asal Blitar, Jawa Timur ini kemudian menjelaskan tata cara pelaksanaan salat id di rumah, yaitu seperti mengerjakan salat qabliyah.

"Bagi siapapun termasuk wanita atau siapapun yang tidak bisa pergi ke masjid bisa melakukan salat di rumahnya sendiri biarpun tanpa harus khotbah. Anda seperti salat qabliyah subuh, maksudnya salat dua rakaat saja sudah sah, salat Id," ungkap Buya Yahya.

"Adapun masalah takbir sembilan plus tujuh adalah memang sunah, sunah takbir itu. Jadi bagi wanita ini adalah kabar gembira. Bagi yang kebetulan sibuk ngurusin anak di rumahnya maka salatnya di rumah juga enggak papa, boleh ya salat di rumah," tandasnya.

Editor: Agatha Vidya Nariswari

Tag:  #bolehkah #salat #idul #adha #rumah #begini #hukumnya #menurut #buya #yahya

KOMENTAR