Segini Gaji Nayunda Nabila Saat Jadi Karyawan Titipan di Kementan, Lebih Besar Ketimbang Guru Honorer
Fakta terbaru mengenai pedangdut Nayunda Nabila Nizrina terungkap dalam sidang perkara korupsi mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL yang digelar pada Senin (20/5/2024).
Wisnu Haryana selaku Sekretaris Badan Karantina Kementerian Pertanian yang dihadirkan dalam persidangan tersebut menyebut Nayunda Nabila pernah menjadi honorer di Kementerian Pertanian.
Wisnu Haryana menjelaskan bila Nayunda Nabila diproyeksikan sebagai asisten salah satu anak SYL, Indira Chunda Thita Syahrul Putri. Namun, akhirnya dipecat gara-gara tak pernah masuk.
"Kalau tidak salah bahwa si Nayunda ini akan menjadi asistennya Ibu Thita begitu. Sehingga honornya dititipkan di (Badan) Karantina," ungkap Wisnu.
"Karena Nayunda ini pada waktu itu di karantina, hanya sekitar satu tahun kita menghonor karena memang tidak pernah ke kantor dia. Terus setahun berikutnya sudah kita hentikan," imbuhnya.
Sekretaris Badan Karantina Kementan itu juga membeberkan bila selama setahun bekerja sebagai tenaga honorer berstatus kontrak, pedangdut tersebut mendapatkan gaji Rp4,3 juta per bulan.
"Kalau honornya perbulan itu Rp4.300,000," terang Wisnu.
Kabar penyanyi jebolan Rising Star Indonesia Dangdut tersebut pernah menjadi karyawan di Kementan dan menerima gaji jutaan rupiah ini tentu langsung menjadi sorotan warganet.
Mengutip dari unggahan akun X @/Aryprasetyo85, warganet membanding-bandingkan gaji yang diterima Nayunda Nabila dengan penghasilan para guru honorer.
"Enak banget jadi honorer dengan gaji 4 juta per bulan dan setahun cuma masuk 2 kali. Bandingkan dengan guru honorer yang tiap hari kerja digaji Rp300 ribu per bulan," tulisnya.
"Honorer kalah saing dengan horrorer," timpal warganet.
"Enak benar. Honorer di sini kerja dari Senin sampai Jumat, gaji cuma satu juta sebulan, itu pun dua sampai tiga bulan baru keluar gaji," tambah warganet.
"Mahal banget ya. Sekali masuk kerja dibayar Rp28 juta. Sadis," imbuh warganet.
Tag: #segini #gaji #nayunda #nabila #saat #jadi #karyawan #titipan #kementan #lebih #besar #ketimbang #guru #honorer