Sering Kali Dianggap Limbah! Simak dan Ketahui 6 Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan Wajah
Kulit jeruk ternyat bisa digunakan untuk perawatan kecantikan dan mengatasi masalah kesehatan. (organic facts)
18:48
30 April 2024

Sering Kali Dianggap Limbah! Simak dan Ketahui 6 Manfaat Kulit Jeruk untuk Kecantikan Wajah

 


Kulit jeruk, sering kali dianggap sebagai limbah dan sampah yang sudah tidak bisa digunakan.

Namun faktanya, kulit jeruk justru memiliki banyak kegunaan untuk kesehatan, bahkan kecantikan.

Sebagai informasi, kulit jeruk mengandung phytochemical, flavonoid, dan antioksidan dan menyimpan vitamin A, B, C, tembaga, kalsium, dan magnesium.

Dilansir dari Organic Facts, Selasa (30/4), kulit jeruk memiliki manfaat untuk perawatan kulit wajah dan kecantikan, serta mengatasi masalah kesehatan seperti asma.

Cara menggunakan kulit jeruk pun cukup mudah. Untuk kecantikan, cukup dengan mengoleskannya pada kulit wajah. Atau masak kulitnya dengan air mendidih hingga menjadi saus atau pasta lalu biarkan dingin, kemudian oleskan.

Bisa juga dengan mengeringkan kulitnya. Kemudian menggilingnya menjadi bubuk, yang dapat ditambahkan ke makanan serta minuman.

Salain itu, Anda juga bisa menambahkan dalam air mandi untuk menghaluskan kulit. .

Mau tahu, apa saja manfaat kulit jeruk secara lengkap? Berikut penjelasan enam manfaatnya bagi kulit dan kesehatan,

1. Perawatan Kulit

Dikemas dengan vitamin E dan sejumlah antioksidan, mengoleskan kulit jeruk dalam langsung pada kulit dapat membersihkan kondisi peradangan. Bahkan bisa mencegah keriput dan penuaan.

2. Alergi

Kulit jeruk dapat menekan reaksi alergi dan mengurangi ketegangan pada pertahanan tubuh.

3. Kesehatan Jantung

Dengan kadar serat yang baik, konsumsi kulit jeruk baik bagi kesehatan jantung. Sebab bisa membantu menurunkan tekanan darah dan mencegah penumpukan kolesterol.

4. Asma

Saat meminum ekstrak kulit jeruk menjadi teh atau dalam bentuk bubuk, dapat meredakan peradangan di pernapasan.

5. Pencernaan

Kandungan serat dalam kulit jeruk membantu merangsang fungsi usus normal dan mencegah sembelit.

6. Sistem Kekebalan

Dengan vitamin C dan berbagai antioksidan, kulit jeruk mampu meningkatkan pertahanan sistem kekebalan tubuh dan melindungi terhadap berbagai patogen dan infeksi flu dan pilek.

***

 

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #sering #kali #dianggap #limbah #simak #ketahui #manfaat #kulit #jeruk #untuk #kecantikan #wajah

KOMENTAR