Cara Demo Bar and Bistro Terus Berinovasi dan Beradaptasi Demi Beri Pengalaman Kuliner Terbaik
Demo Bar & Bistro (Suara.com)
13:23
19 April 2024

Cara Demo Bar and Bistro Terus Berinovasi dan Beradaptasi Demi Beri Pengalaman Kuliner Terbaik

Demo Bar and Bistro yang ada sejak 2022, telah menjadi salah satu tempat makan dan nongkrong favorit di Jakarta.

Memiliki konsep ala steampunk yang unik, tempat ini dapat menjadi salah satu referensi nongkrong sambil mendengarkan live music yang asik.

Demo Bar & Bistro (Suara.com)Demo Bar & Bistro (Suara.com)

Demo Bar and Bistro sendiri terletak di kawasan Epicentrum dan dimiliki oleh seorang chef bernama Chandra Yudasswara.

Kepada Suara.com, Chef Chandra mengungkap rahasia mengapa bar dan bistro miliknya bisa tetap bertahan.

"Di Demo Bar and Bistro, kami selalu berusaha beradaptasi dengan kebutuhan pelanggan," ujar Chef Chandra Yudasswara, ditulis Suara.com Jumat (19/4/2024).

Lebih lanjut, Chef Chandra mengatakan bagaimana pihaknya menggunakan pendekatan inovatif dalam pengembangan menunya.

"Demo ini didesain untuk terus upgrading. Jadi kayak software. Kita rilis menu produk. Tapi begitu berjalan, kita lihat feedback, karena feedback dari guest itu kan nomor satu."

Bagi Chef Chandra, mendengarkan masukan pelanggan merupakan kunci utama. Apalagi sama seperti semua restoran, Demo Bar and Bistro juga menghadapi beberapa tantangan.

"Salah satu tantangan terbesar adalah pengelolaan sumber daya manusia. Kami selalu berusaha untuk memberikan perhatian dan dukungan kepada tim kami karena mereka adalah aset terpenting kami," tambahnya.

Dengan komitmen untuk berinovasi, mendengarkan masukan pelanggan, dan mendukung tim, Chef Chandra yakin Demo Bar and Bistro dapat menjadi salah satu tempat makan favorit di Jakarta.

Editor: Risna Halidi

Tag:  #cara #demo #bistro #terus #berinovasi #beradaptasi #demi #beri #pengalaman #kuliner #terbaik

KOMENTAR