Pasangan Baru Harus Tahu! Ini 10 Tips Menjalin Hubungan Harmonis, Nomor 4 Sangat Penting Namun Sering Disepelekan
Gambar pasangan harmonis./Freepik
13:50
16 April 2024

Pasangan Baru Harus Tahu! Ini 10 Tips Menjalin Hubungan Harmonis, Nomor 4 Sangat Penting Namun Sering Disepelekan

– Memiliki hubungan yang sehat dan harmonis bersama pasangan adalah impian semua orang.

Namun, kebanyakan dari kita tidak pernah benar-benar diajarkan tentang apa arti sebenarnya dari hubungan yang baik dan sehat.

Dilansir dari Mind Body Green, tips utama untuk memiliki hubungan yang baik dan sehat adalah menjadi komunikatif dan proaktif pada pasangan.

Berikut adalah sederet tips yang dapat dilakukan dengan pasangan untuk menciptakan hubungan yang baik dan sehat.

1. Melakukan kembali kegiatan saat awal berpacaran

Semakin lama usia hubungan kita cenderung menjadi malas dan bosan kepada pasangan. Kita mulai kehilangan gairah, kesabaran, kelembutan dan perhatian yang pernah kita lakukan terhadap pasangan kita.

Hal ini dapat diatasi dengan melakukan kembali aktivitas-aktivitas menyenangkan yang dilakukan saat pertama kali bertemu. Berkunjung kembali ke tempat yang memiliki kenangan indah bersama pasangan.

Kegiatan lama yang dilakukan kembali bersama pasangan ini dapat meningkatkan rasa sayang dan gairah kembali dalam menjalani hubungan.

2. Meminta apa yang diinginkan

Sebagai pasangan, biasanya kita suka berasumsi dan memiliki ekspektasi bahwa pasangan kita sudah mengenal kita dengan baik, sehingga kita tidak perlu meminta apa yang kita inginkan.

Buanglah pikiran tersebut karena kita butuh berkomunikasi dengan pasangan. Jangan berharap pasangan akan memberikan sesuatu yang kamu inginkan secara tiba-tiba.

Kamu harus mengatakan dan meminta apa yang kamu inginkan agar kamu dan pasanganmu tidak salah persepsi terhadap keinginan masing-masing.

Jika kamu tidak meminta apa yang kamu inginkan dan keinginan kamu tidak terpenuhi akan menjadikan pertanyaan dalam kelangsungan hubungan kalian.

3. Menjadi seseorang yang mengerti pasanganmu

Selalu mengingat kesukaan dan yang tidak disukai dari pasangan adalah salah satu cara untuk mengerti pasanganmu.

Jangan berspekulasi tentang apa yang pasanganmu inginkan, tapi kamu hanya perlu melakukan apa yang mereka mau.

Untuk menjadi ahli dalam mengerti dan memahami pasangan harus saling memberikan sesuatu dan saling mengerti satu sama lain baik secara fisik maupun emosional.

4. Tanyakan hal-hal kecil yang terjadi pada hari ini

Komunikasi dalam hubungan adalah hal yang utama, tidak hanya berbagi dan menjalani hal-hal besar saja, sebagai pasangan kita juga harus mengetahui hal-hal kecil yang mungkin terlewatkan.

Tidak hanya bertanya dengan pertanyaan standar ‘bagaimana harimu?’ tapi kalian juga harus menanyakan hal-hal detail yang terjadi pada hari itu.

Apakah mood pasanganmu baik atau sedang buruk? Apa yang membuat moodnya baik atau buruk? Atau bisa dimulai dengan menceritakan hal kecil atau konyol untuk lebih meningkatkan komunikasi.

Dari berbagi kisah hal kecil atau kejadian lucu dengan pasangan dapat meningkatkan kualitas hubungan asmara kalian.

5. Melakukan evaluasi kegiatan setiap minggu

Melakukan evaluasi dapat dimulai dengan saling bertanya apa saja kegiatan yang berhasil dan tidak berhasil dilakukan.

Dengan melakukan evaluasi kegiatan, sebagai pasangan dapat memberikan kritik dan saran yang harus dilakukan untuk meningkatkan potensi diri untuk menjalani aktivitas di minggu selanjutnya.

Selain itu, kesempatan ini juga dapat dimanfaatkan untuk menyamakan jadwalmu dengan pasangan. Saling mengetahui jadwal satu sama lain sehingga dapat merencanakan kencan.

Tidak hanya evaluasi, tetapi momen ini juga dapat digunakan untuk membicarakan bagaimana ekspektasi, harapan dan keinginan kalian dalam hubungan ini kedepannya.

6. Memaksimalkan waktu saat bersama

Setelah meluangkan jadwal dan membuat janji bertemu, tentukanlah rencana tujuan atau kegiatan yang akan dilakukan bersama pasangan.

Diskusikan bersama pasanganmu bagaimana cara kalian untuk menghabiskan waktu bersama. Coba hal baru yang belum pernah dilakukan bersama pasangan untuk memberikan suasana baru dalam hubungan kalian.

7. Sentuhan Cinta

Dalam hubungan tentu tidak awam dengan sentuhan seperti berpegang tangan, berpelukan, atau bahkan sebuah ciuman.

Sentuhan fisik merupakan komponen penting dalam sebuah hubungan romantis. Maka dari itu, tentukan batasan sentuhan fisik bersama pasanganmu.

Pastikan kamu dan pasanganmu saling nyaman dan tidak merasa terganggu dengan sentuhan fisik yang kalian lakukan.

8. Putuskan untuk break jika dibutuhkan

Dalam sebuah hubungan tentu tidak selalu sependapat karena pada dasarnya kita dan pasangan adalah dua orang yang memiliki perbedaan pandangan.

Ketika konflik datang, selalu ingat untuk menghadapinya dengan bijaksana. Jangan hanya mengungkit hal-hal buruk dari pasanganmu, tapi ingat juga kebaikan yang dilakukan pasangan dan dirimu sendiri.

Jika, belum juga menemukan solusi dan mulai stres meningkat selama membahas permasalahan dalam hubungan kalian. Salah satu dari kalian berdua dapat meminta waktu istirahat agar pikiran lebih dingin.

Hal ini dilakukan agar kamu dan pasanganmu memiliki waktu sendiri untuk memikirkan dan meneliti kembali permasalahan yang sedang dihadapi.

Cara ini dapat menciptakan rasa empati secara instan karena membutuhkan kejujuran dan kerentanan untuk berbagi. Selain itu, ketegangan akibat permasalahan akan menghilang sehingga solusi bisa muncul.

9. Berusahalah untuk memahami, bukan menyetujui

Saat berada dalam konflik atau permasalahan, jangan mengandalkan emosi untuk menyelesaikan perdebatan.

Mulailah dengan mengutarakan perasaan yang benar-benar menjadi alasan utama saat merasakan penolakan, kekecewa, kesepian, atau rasa tidak dihargai.

Pilihlah cara untuk melakukan pendekatan percakapan sebagai kesempatan untuk memahami perspektif pasanganmu.

Dari perspektif ini, kita dapat melakukan dialog yang menarik dan mencegah pertengkaran yang meledak-ledak atau rasa frustasi yang berkepanjangan.

10. Jadikan permintaan maaf tidak terasa percuma

Meminta maaf adalah hal yang baik, namun hanya akan memberikan dampak yang nyata jika kamu melakukannya dengan bersungguh-sungguh.

Jika hanya mengatakan hal-hal seperti ‘aku minta maaf jika aku membuatmu kesal’ tetapi kamu tidak mengetahui bahkan tidak setuju bahwa tindakan yang dilakukan salah, itu akan sia-sia.

Kamu harus menerima bahwa pasanganmu merasa terluka akibat perilakumu. Dari titik ini, permintaan maaf yang tulus dapat memberikan dampak yang signifikan.

Ketika kamu mencintai pasanganmu dan menyakiti mereka baik secara sengaja atau tidak, kamu selalu dapat meminta maaf secara sah atas rasa sakit yang kamu timbulkan, terlepas dari sudut pandangmu tentang kebenaran suatu hal yang kamu lakukan.

Hal penting yang harus diingat agar permintaan maaf agar tidak sia-sia adalah dengan memahami kesalahan dan berusaha untuk tidak mengulangi lagi di kemudian hari.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #pasangan #baru #harus #tahu #tips #menjalin #hubungan #harmonis #nomor #sangat #penting #namun #sering #disepelekan

KOMENTAR