Asmaranya Kandas Lagi, Nikita Mirzani Bantah Dituding Tantrum: Nggak Akan Saya Rusak..
Nama Nikita Mirzani baru-baru ini kembali menjadi sorotan publik. Lantaran ia meluapkan isi hatinya usai diduga putus hubungan dari Rizky Irmansyah.
Tentu saja curahan hati ibu dari tiga anak itu lantas langsung menuai respon dari warganet. Tak sedikit yang mengira kalau Nikita Mirzani akan kembali mengumbar aib hubungannya.
Mengetahui hal tersebut, Nikita Mirzani langsung membantah tudingan bahwa dirinya akan mengumbar aib hubungannya yang kandas itu.
"Banyak sekali di luar sana yang memilih hubungan merusak mental. Jadi kalian harus pahami caption saya," ucap Nikita Mirzani dalam unggahan video di akun TikTok @nadhifa9823.
"Jangan dikit-dikit wah mulai nih tantrum, mulai nih buka-buka aib," imbuhnya.
Nikita Mirzani mengaku menuliskan caption dalam unggahan terbarunya untuk menyadarkan orang lain yang masih bertahan dalam hubungan yang tidak sehat.
Alih-alih mengumbar aib hubungannya, ia mengaku tidak akan lagi merusak image kalem yang sudah ia bangun selama dua tahun ini.
"Coba kalian pahami betul-betul, jangan kalian dikit-dikit tuh kan kumat. Tuh kan tantrum. Saya tidak akan tantrum, saya tidak akan kumat. Dua tahun saya sudah bertahan dengan Nikita Mirzani yang sekarang tidak akan saya rusak dengan apapun," terangnya.
Unggahan cuplikan video itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Beragam komentar pun memenuhi unggahan tersebut.
"Mbak Nikmir berusaha kelihatan elegan," komentar seorang warganet.
"Sama aja, cuma beda aja caranya," ujar warganet lain.
"Nah kan udah ketebak endingnya," imbuh warganet di kolom komentar.
Seperti yang diketahui, hubungan asmara Nikita Mirzani dan Rizky Irmansyah diduga sudah kandas. Hal itu terlihat melalui beberapa unggahan kemesraan mereka yang telah dihapus di akun Instagram Nikita Mirzani. Keduanya juga keciduk tak saling mengikuti lagi di media sosial.
Tag: #asmaranya #kandas #lagi #nikita #mirzani #bantah #dituding #tantrum #nggak #akan #saya #rusak