32
Ilustrasi introvert ketika sedang jatuh cinta (freepik)
17:12
19 November 2024
Orang Ekstrovert Nggak akan Relate, 6 Hal ini jadi Sumber Kebahagiaan Orang Introvert
- Bahagia bagi tiap orang berbeda-beda, termasuk bagi orang introvert. Kebahagiaan mereka mungkin malah bisa jadi terdengar aneh untuk orang ekstrovert.
Sebab, beberapa hal yang disukai dan membuat orang ekstrovert justru bisa jadi tak disukai orang introvert. Dikutip dari Introvert Dear, Selasa (19/11), setidaknya ada 6 sumber kebahagiaan orang introvert yang justru tak disukai orang ekstrovert. 1. Banyak waktu untuk beristirahat dan memproses Orang ntrovert butuh waktu istirahat setelah hal-hal seperti pesta dan acara networking sehari-hari. Hal ini tak berlaku bagi orang ekstrovert. Namun, mereka juga butuh waktu istirahat setelah hal-hal "kecil". Orang introvert terprogram untuk memproses pengalaman secara mendalam, itu kenapa energi mereka bisa terkuras oleh hari yang penuh tekanan di tempat kerja, mengurus tugas, atau percakapan panas dengan orang terkasih. Oleh karena itu, waktu untuk bersantai memungkinkan mereka untuk sepenuhnya memahami apa yang baru saja dialami dan menurunkan tingkat stimulasi kita ke tingkat yang lebih nyaman dan berkelanjutan. 2. Percakapan yang bermakna Orang introvert bahagia dengan percakapan yang bermakna alih-alih percakapan basa-basi. Hal yang berbeda dengan orang ekstrovert yang suka basa-basi. Kaum introvert mendambakan menyelami lebih dalam, baik dalam minat maupun hubungan dengan seseorang. Namun, tidak semua percakapan harus mendalam dan penuh pencarian jati diri. Terkadang orang introvert hanya ingin berbicara tentang cuaca atau apa yang Anda lakukan akhir pekan ini. Namun dengan orang tertentu saja. 3. Keheningan yang bersahabat Orang ekstrovert lebih suka kebisingan bukan? Nah, introvert sebaliknya. Mereka membutuhkan orang-orang dalam hidup mereka yang puas dengan ketenangan. Orang introvert merasa tak apa jika ada teman atau pasangan yang dapat duduk di ruangan yang sama dengan kita, tidak berbicara, masing-masing dari kita melakukan hal kita sendiri. 4. Ruang untuk mendalami hobi dan minat kita Memiliki waktu sendiri untuk fokus pada hobi dan minat mampu mengisi ulang energi orang introvert. Sebab, saat asyik melakukannya, mereka cenderung memasuki kondisi flow yang memberi energi. Menurut psikolog terkenal Mihály Csíkszentmihályi , "flow" adalah kondisi mental di mana seseorang benar-benar tenggelam dalam suatu aktivitas dan menikmati prosesnya. Kondisi flow datang secara alami pada banyak introvert, dan tanpanya, kita tidak akan merasa bahagia. 5. Ruang tenang yang hanya milik kita Kaum introvert idealnya membutuhkan ruang pribadi yang tenang untuk menyendiri saat dunia terlalu bising. Itu bisa berupa ruangan yang dapat mereka tata, hias, dan kendalikan sepenuhnya agar orang tak mengganggu. 6. Saatnya berpikir Menurut Dr. Marti Olsen Laney dalam The Introvert Advantage, kaum introvert mungkin lebih mengandalkan memori jangka panjang daripada memori kerja. Bagi kaum ekstrovert, ini kebalikannya. Ini mungkin menjelaskan mengapa kita kaum introvert kesulitan untuk menuangkan pikirannya ke dalam kata-kata. Maum introvert sering kali membutuhkan waktu lebih lama untuk berpikir sebelum merespons atau lebih lama lagi untuk mempertimbangkan masalah yang lebih besar. Tanpa waktu untuk memproses dan merenung, kaum introvert akan merasa stres.
Editor: Estu Suryowati
Tag: #orang #ekstrovert #nggak #akan #relate #jadi #sumber #kebahagiaan #orang #introvert