Tak Suka Koleksi Tas Mewah, Cinta Laura Cuek Pakai Clutch Rusak untuk Datang ke Event
Sudah lama berkarier di dunia hiburan tanah air, Cinta Laura dikenal sebagai artis yang humble. Di sisi lain, ia juga terlihat tak suka mengoleksi tas mewah.
Bahkan saat datang ke acara formal, ia masih menggunakan clutch yang bagian dalamnya sudah mengelupas. Hal itu terungkap dalam tayangan YouTube Cinta Laura yang diunggah awal 2024 lalu.
Dalam video tersebut, wanita keturunan Jerman ini menunjukkan beberapa koleksi tas mewahnya yang terbilang cukup sedikit untuk ukuran artis. Sebagian besar bahkan merupakan pemberian.
Tas mewah yang terakhir ia beli adalah Lady Dior warna hitam saat ada proyek ke Dubai pada 2020 lalu. "Ini tas branded pertama yang aku beli, setelah lima tahun tidak beli barang branded apapun," ujarnya, dikutip Kamis (21/3).
Salah satu yang menarik perhatian adalah clutch mungil bernuansa gold yang rupanya dibelikan oleh sang ibunda. Nampaknya, itu adalah clutch branded satu-satunya yang ia miliki.
"Aku enggak punya banyak clutch untuk keluar, kalau misalnya ke event-event yang benar-benar mewah gitu," terangnya.
Karena ia merasa jarang datang ke event seperti itu, maka ia pikir buat apa membeli clutch. Namun ternyata, clutch tersebut kondisinya sudah tak layak. Hal itu ditunjukkan Cinta Laura saat menunjukkan bagian dalam clutch.
"Emang dari luar kelihatannya cantik, tapi pas kamu buka (rusak)," ungkap Cinta Laura sambil terkekeh.
"Ini biasanya kalau aku ke acara aku selalu nutupin bahwa ini tuh udah hancur banget," sambungnya.
Cinta sendiri mengaku cuek apabila tas yang dipakainya sudah rusak. Baginya yang terpenting saat terlihat di depan orang lain, tas tersebut masih layak.
"Enggak ada yang peduli, aku hanya taruh lisptick di sini, yang penting luarannya bagus," bebernya cuek.
Tag: #suka #koleksi #mewah #cinta #laura #cuek #pakai #clutch #rusak #untuk #datang #event