Profil dan Agama Anggika Bolsterli, Artis Blasteran yang Resmi Jadi WNI
Pesona Anggika Bolsterli. (Instagram/anggikabolsterli)
12:06
21 Maret 2024

Profil dan Agama Anggika Bolsterli, Artis Blasteran yang Resmi Jadi WNI

Kabar bahagia datang dari Anggika Bolsterli yang resmi menjadi warga Negara Indonesia (WNI). Artis blasteran tersebut melakoni sumpah menjadi WNI di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis (24/3/2024) pagi WIB.

Anggika Bolsterli mengucap janji setia kewarganegaraan RI bersama sejumlah warga keturunan lainnya termasuk kiper Cyrus Margono. Anggika mengenakan kebaya berwarna putih dan kain batik saat pengambilan sumpah WNI yang dapat dipantau di YouTube Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

"Demi Allah, saya bersumpah melepaskan seluruh kesetiaan saya kepada kekuasaan asing mengakui, tunduk, dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila, dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan akan membelanya dengan sungguh-sungguh serta akan menjalankan kewajiban yang dibebankan negara kepada saya sebagai Warga Negara Indonesia dengan tulus ikhlas," ujar Anggika bersama rekannya dipandu Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun.

Dengan demikian, Anggika Bolsterli dan yang lainnya telah resmi menyandang status sebagai WNI.

Anggika Bolsterli. (YouTube/Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta)Anggika Bolsterli. (YouTube/Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta)

Lantas siapakah sosok Anggika Bolsterli?

Sosok Anggika Bolsterli dikenal sebagai model, pemeran, presenter yang berkarier di dunia hiburan Tanah Air. Nama lahirnya adalah Anggika Sri Bolsterli.

Anggika merupakan putri dari pasangan Pieter Bolsterli dan Titin. Dia lahir di Jakarta pada 21 Juni 1995 sehingga kini akan memasuki usia 29 tahun.

Orang tua Anggika berbeda kewarganegaraan. Sang ayah adalah pria kebangsaan Swiss, sementara ibunya berasal dari Madiun, Jawa Timur. Anggika diketahui beragama Islam sejak lahir.

Pesona Anggika Bolsterli. (Instagram/anggikabolsterli)Pesona Anggika Bolsterli. (Instagram/anggikabolsterli)

Anggika berkarier sebagai artis sejak 2013. Ia debut memerankan tokok Allisa dalam sinetron Terbang Bersamamu. Semenjak saat itu, ia dipercaya membintangi sejumlah proyek baik sinetron, FTV maupun film.

Kepiawainnya dalam berakting mengantarkan Anggika masuk nominasi beberapa ajang penghargaan. Salah satunya di Festival Film Bandung 2019 dalam kategori Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Fil Bioskop lewat perannya sebagai Farah di film Belok Kanan Barcelona.

Tak hanya dikenal sebagai pemeran, Anggika Bolsterli menjajal peruntungan sebagai pembawa acara program Ini Talkshow pada 2018. Ia lekat dengan tarian 'Teh Anggika' pada acara program tersebut.

Disibukkan dengan dunia keartisan, tak membuat Anggika Bolsterli melupakan pendidikan. Ia merupakan alumni Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR.

Selama berkuliah, Anggika Bolsterli sempat mengikuti program pertukaran pelajar ke Belanda. Anggika dinyatakan lulus pada 2017

Pemeran serial Putri Duyung tersebut memiliki kekasih bernama Omar Armandiego Soeharto. Omar melamar Anggika pada Desember 2023 lalu setelah 7 tahun pacaran

Itulah profil Anggika Bolsterli yang baru saja resmi jadi WNI.

Editor: Husna Rahmayunita

Tag:  #profil #agama #anggika #bolsterli #artis #blasteran #yang #resmi #jadi

KOMENTAR