Jadi Model Baju Lebaran Bareng Keluarga, Sepatu Fuji Harganya Gak Kaleng-kaleng
Potret Fuji berhijab (instagram/@fuji_an)
16:08
15 Maret 2024

Jadi Model Baju Lebaran Bareng Keluarga, Sepatu Fuji Harganya Gak Kaleng-kaleng

Fuji dan keluarga didapuk menjadi model busana muslim untuk edisi Hari Raya Idul Fitri 2024. Penampilan selebgram bernama asli Fujianti Utami Putri mencuri perhatian.

Keluarga Fuji langganan didapuk menjadi model busana muslim jelang hari besar keagamaan. Baru-baru ini, Fuji menjalani pemotretan kedua orang tua, dua kakak laki-lakinya yakni Frans dan Fadly Faisal serta sang keponakan Gala Sky.

Mereka tampil serasi mengenakan busan muslim dari salah satu brand lokal. Sesuai tema, Fuji yang biasanya menggerai rambutnya, nampak bergaya dengan outfit tertutup lengkap dengan hijab.

Selebgram berusia 22 tahun tersebut tampil menawan dengan atasan tunik berwarna moss sage dan rok warna putih senada dengan hijabnya.

Potret Fuji dan Keluarga. (Instagram/@fuji_an)Potret Fuji dan Keluarga. (Instagram/@fuji_an)

Outfit Fuji berbeda dengan sang ibu Dewi Zuhriati. Keduanya memakai busana dengan gaya berbeda meski satu mereka.

Sementara itu, para laki-laki di keluarga Fuji kompak memakai baju koko warna sage dengan celana putih sehingga nampak serasi satu sekeluarga.

Usut punya usut, baju muslim yang dipakai Fuji terbilang ramah kantong. Dilihat dari akun Instagram @/allfujifashion, baju tunik yang dikenakan Fuji dibanderol dengan harga Rp429 ribu.

Meski dinilai terjangkau untuk sebagian orang, harga baju Fuji selisih jauh dengan sepatu yang dipakainya.

Mantan kekasih Thariq Halilintar itu memakai sepatu dari rumah mode Italia, Valentino. Seri sepatu itu adalah Patent Rockstud Caged Pump dan dibanderol Rp19,3 juta mirip harga satu unit sepeda motor bekas.

Editor: Husna Rahmayunita

Tag:  #jadi #model #baju #lebaran #bareng #keluarga #sepatu #fuji #harganya #kaleng #kaleng

KOMENTAR