Doa Buka Puasa, Dibaca Sebelum Atau Sesudah Minum? Ini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Ilustrasi doa buka puasa (freepik)
18:55
7 Maret 2024

Doa Buka Puasa, Dibaca Sebelum Atau Sesudah Minum? Ini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

Ada perbedaan pendapat mengenai waktu membaca doa buka puasa. Pada beberapa orang meyakini bahwa doa buka puasa dibaca sebelum minum air. Namun, ada juga yang meyakini bahwa membaca doa berbuka dilakukan ketika sudah minum air. Mana yang benar?

Menjelaskan hal ini, Ustaz Adi Hidayat dalam video yang diunggah kanal Youtube Ceramah Pendek, menjelaskan bahwa doa buka puasa sebenarnya tidak masalah mau dibaca sebelum ataupun sesudah minum. Hal ini karena keduanya sama-sama memberikan arti kalau orang tersebut telah berbuka puasa.

“Sebetulnya mau sebelum atau sesudah buka itu baik-baik saja, enggak ada masalah, "Bismillah" kita minum air, lalu baca doa buka puasa itu, tidak masalah,” ucap Ustaz Adi Hidayat dalam video yang diunggah tiga tahun lalu.

Namun, melihat dari tanda-tanda kata dalam bacaan buka puasa, Ustaz Adi Hidayat melihat kalau lebih baik doa tersebut dibaca sebelum berbuka.

Meski demikian, ia tidak mempermasalahkannya jika seseorang ingin membacanya setelah minum air. Apalagi dalam terjemahan bacaan doa dikatakan ‘telah hilang haus’.

“Tapi kalau melihat hadisnya, itu tanda-tanda dari kata-kata, nampaknya lebih menunjuk pada sebelum kita minum air, bukan setelah kita minum. Walaupun setelah kita minum juga silakan. Biasanya yang membaca setelah minum itu menerjemahkannya ‘telah hilang haus’, maka minum dulu,” jelasnya.

Bacaan doa buka puasa

Dalam hadist riwayat Bukhari dan Muslim serta Abu Daud menyebutkan bahwa ada dua versi doa buka puasa yang dibaca oleh Nabi Muhammad SAW. Berikut ini bacaannya:

1. Doa Buka Puasa Ramadan Menurut HR Bukhari dan Muslim

"Allahumma laka shumtu wa bikaa amantu wa'alaa rizqika afthartu. Birrahmatika yaa arhamar roohimiin."

Artinya: "Ya Allah, untukMu aku berpuasa, dan kepadaMu aku beriman, dan dengan rezekiMu aku berbuka. Dengan rahmatMu wahai yang Maha Pengasih dan Penyayang."

2. Doa Buka Puasa Ramadan Menurut HR Abu Daud

"Dzahabaz zhama'u wabtaallatil 'uruqu wa tsabatal ajruu, insyaallah."

Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah”.

Editor: Vania Rossa

Tag:  #buka #puasa #dibaca #sebelum #atau #sesudah #minum #penjelasan #ustaz #hidayat

KOMENTAR