Orang yang Memiliki Pekerjaan Bagus Tapi Hanya Hidup dari Gaji ke Gaji, Cenderung Menampilkan 5 Perilaku Ini
Ilustrasi orang yang mendapat gaji. (freepik.com/freepik)
11:28
28 Oktober 2024

Orang yang Memiliki Pekerjaan Bagus Tapi Hanya Hidup dari Gaji ke Gaji, Cenderung Menampilkan 5 Perilaku Ini

 

- Kita tak bisa melihat patokan keberhasilan finansial seseorang hanya dari status pekerjaannya, ada yang memiliki pekerjaan biasa saja tapi memiliki tabungan atau investasi yang banyak, adapula mereka yang pekerjaan bagus tapi tidak memiliki tabungan atau investasi sedikitpun.

Seseorang yang seperti ini biasanya hanya hidup dari gaji ke gaji, dia akan berlaku paling kaya saat awal bulan dan sangat terpuruk saat akhir bulan. Bahkan mengandalkan utang untuk membiayai hidupnya.

Melansir dari laman Personal Branding pada (28/10), bahwa orang yang memiliki pekerjaan bagus tapi hanya hidup dari gaji ke gaji, cenderung menampilkan 5 perilaku ini :

1. Melakukan Pembelian Impulsif


Di era digital yang penuh kemudahan ini, membuat kita terdorong dalam perilaku impulsif, contohnya ketika kamu menjelajahi media sosial lalu tanpa sengaja  membeli suatu barang tanpa direncanakan.

Menurut penelitian, 48 persen pengguna media sosial mengaku melakukan pembelian impulsif karena sesuatu yang mereka lihat secara online lebih parah dan pada akhirnya mereka menyesali itu.

Inilah penyebabnya kamu hanya hidup dari gaji ke gaji, cobalah untuk batasi penggunaan media sosial, beri waktu 24 jam sebelum membeli sesuatu, dan berhenti berlangganan email marketing.



2. Mencoba Mengimbangi Kehidupan Orang Lain

Ketika teman atau rekan kerjamu baru membeli handphone terbaru atau memakai tas baru, ada segelintir pikiran kita untuk mengikutinya. Menginginkan hal yang dimiliki orang lain memang hal wajar, tapi jika terjebak dalam perbandingan ini akan berdampak negatif.

Psikolog klinis Jordan Peterson mengatakan bahwa "Bandingkan dirimu dengan diri sendiri yang kemarin, bukan orang lain saat ini." Jadi jangan coba untuk imbangi kehidupanmu dengan orang lain apalagi mengorbankan finansial.

3. Tidak Berinvestasi

Gagal berinvestasi adalah salah satu peluang terbesar yang terlewatkan untuk membangu kekayaan seiring berjalannya waktu. Banyak orang beranggapan bahwa tabungan saja sudah cukup, tapi tanpa investasi, uangmu akan kehilangan nilainya karena tergerus inflasi.

4. Menggunakan Kartu Kredit secara Tidak Sadar

Menggesek kartu saat belanja memang terasa mudah, tapi ketika tagihan tersebut tiba dengan bunganya, maka kamu akan menyadari betapa mahalnya pembelian barang ini.

Sehingga secara tidak sadar, uang gajimu bisa habis hanya untuk membayar tagihan kartu kredit bersama bunganya yang cukup mencengangkan.



5. Tidak Memiliki Perencanaan

Tidak memiliki perencanaan adalah salah satu kesalahan finansial paling umum yang dilakukan orang-orang, beberapa sumber menyatakan bahwa lebih dari 60 persen orang tidak mengetahui jumlah pengeluaran yang dihabiskan pada bulan sebelumnya.

Tanpa rencana keuangan yang jelas, kita akan mudah terjebak dalam siklus hidup dari gaji ke gaji, tanpa jaring pengaman atau keadaan darurat dalam jangka panjang.

Mengutip dari laman Instiki, cara mengatasi hal tersebut adalah siapka anggaran, penuhi kebutuhan primer, menyisihkan dana darurat, punya penghasilan tambahan, jangan mudah berhutang, dan mulai belajar investasi.

Dengan pengelolaan finansial yang baik, kamu tidak akan lagi hidup dari gaji ke gaji dan telah mempersiapkan keuangan untuk hidupmu di masa depan.

***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #orang #yang #memiliki #pekerjaan #bagus #tapi #hanya #hidup #dari #gaji #gaji #cenderung #menampilkan #perilaku

KOMENTAR