Amalan yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Isra Miraj, Lengkap dengan Sejarahnya
Ilustrasi - Simak amalan yang bisa dilakukan umat muslim untuk memperingati hari perayaan Isra Miraj, lengkap dengan sejarah singkatnya berikut ini. 
12:10
5 Februari 2024

Amalan yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Isra Miraj, Lengkap dengan Sejarahnya

- Berikut amalan yang bisa dilakukan umat muslim untuk memperingati Isra Miraj, lengkap dengan sejarahnya.

Isra Miraj merupakan kisah perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu semalam.

Peristiwa Isra Miraj ini diperingati setiap satu tahun sekali yaitu pada tanggal 27 Rajab tahun Hijriah.

Mengutip dari setkab.go.id, pada tahun ini, Isra Miraj jatuh pada tanggal 8 Februari 2024.

Amalan yang Dapat Dilakukan untuk Memperingati Isra Miraj

  • Memperbanyak sholawat

Dikutip dari sumsel.kemenag.go.id, salah satu amalan yang dapat dilakukan untuk memperingati Isra Miraj adalah memperbanyak sholawat.

 صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد

Shollallohu a'la Muhammad

Artinya: “Semoga Allah memberikan rahmatNya kepada Nabi Muhammad."

  • Berdzikir menjelang Isra Miraj

Ketika menjelang Isra Miraj, ada bacaan dzikir yang diajarkan Nabi Ibrahim untuk Nabi Muhammad SAW.

Dzikir diajarkan Nabi Ibrahim kepada Rasulullah SAW saat peristiwa Isra Mi'raj.

لاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّ

Laa haula walaa quwwata illa billah

Artinya: "Tidak ada daya dalam menjauhi maksiat dan tidak ada upaya menjalankan ketaatan melainkan dengan pertolongan Allah."

Dzikir tersebut sebagaimana diriwayatkan oleh Abu Ayyub Al Anshari ra.

أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- لَيْلَةَ أُسْرِىَ بِهِ مَرَّ عَلَى إِبْرَاهِيمَ فَقَالَ مَنْ مَعَكَ يَا جِبْرِيلُ قَالَ هَذَا مُحَمَّدٌ.فَقَالَ لَهُ إِبْرَاهِيمُ مُرْ أُمَّتَكَ فَلْيُكْثِرُوا مِنْ غِرَاسِ الْجَنَّةِ فَإِنَّ تُرْبَتَهَا طَيِّبَةٌ وَأَرْضَهَا وَاسِعَةٌ. قَالَ « وَمَا غِرَاسُ الْجَنَّةِ ». قَالَ لاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّهِ

"Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pada malam Isra’, pernah melewati Nabi Ibrahim ‘alaihis salam. Nabi Ibrahim ketika itu bertanya pada malaikat Jibril, “Siapa yang bersamamu wahai Jibril?” Ia menjawab, “Muhammad.” Ibrahim pun mengatakan pada Muhammad, “Perintahkanlah pada umatmu untuk membiasakan memperbanyak (bacaan dzikir) yang nantinya akan menjadi tanaman surga, tanahnya begitu subur, juga lahannya begitu luas.”

  • Membaca Istighfar

Ketika memasuki peringatan Isra Miraj, umat muslim juga dianjurkan untuk membaca sayyidul istigfar pada saat pagi hari dan sore menjelang petang.

Mengutip dari smpbptahfidzattaubah.sch.id, berikut bacaan Sayyidul Istighfar:

اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ وَأَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَعْتَرِفُ بِذُنُوبِي فَاغْفِرْ لِي ذُنُوبِي إِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

"Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Engkau sudah menciptakanku, dan aku adalah hamba-Mu. Aku akan berusaha selalu taat kepada-Mu, sekuat tenagaku Yaa Allah. Aku berlindung kepada-Mu, dari keburukan yg kuperbuat. Kuakui segala nikmat yang Engkau berikan padaku, dan kuakui pula keburukan-keburukan dan dosa-dosaku. Maka ampunilah aku ya Allah. Sesungguhnya tidak ada yg bisa mengampuni dosa kecuali Engkau."

Sejarah Singkat Isra Miraj

Isra Miraj menjadi peristiwa penting dalam sejarah Islam, yang mengisahkan tentang perjalanan Nabi Muhammad SAW.

Mengutip dari biroekban.bantenprov.go.id, Nabi Muhammad SAW mendapat perintah dari Allah SWT untuk menjalankan salat lima waktu.

Peristiwa Isra miraj merupakan dua perjalanan Nabi Muhammad SAW yang terjadi dalam satu malam.

Berdasarkan penjelasan sejarahnya, Isra Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Masjid Al Aqsa di Yerusalem dan kemudian Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit ketujuh atau Sidratul Muntaha. 

Seperti yang telah dijelaskan bahwa peristiwa Isra dan Miraj merupakan dua momen yang berbeda.

Isra yaitu merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Kabah di Mekkah ke Masjid Al Aqsa yang berada di Yerusalem.

Sedangkan Miraj adalah perjalanan Nabi Muhammad dari Masjid Al Aqsa menujut ke langit ketujuh atau Sidratul Muntaha.

Saat itu Nabi Muhammad SAW mengendarai hewan bernama Buraq. 

Kemudian Nabi Muhammad SAW memimpin para nabi terdahulu untuk melaksanakan ibadah salat dua rakaat.

Selanjutnya ketika perjalanan Nabi Muhammad dari Masjid Al Aqsa menujut ke langit ketujuh atau Sidratul Muntaha, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan nabi-nabi terdahulu.

Nabi Muhammad SAW bertemu dengan nabi Adam di langit pertama.

Kemudian di langit kedua, Nabi Muhammad bertemu Nabi Isa dan Yahya.

Sedangkan ketika di langit ketiga, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan Nabi Yusuf.

Tak hanya sampai disitu, ketika berada di langit keempat, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan Nabi Idris.

Selanjutnya pada langit kelima Nabi Muhammad bertemu Nabi Harun, dan pada langit keenam Beliau bertemu dengan Nabi Musa.

Kemudian pada langit ketujuh, Nabi Muhammad bertemu dengan Nabi Ibrahim.

Sejak saat peristiwa itu terjadi, umat Islam diwajibkan menjalankan salat lima waktu dalam sehari. 

Awalnya Allah SWT memerintahkan umat Islam untuk melaksanakan ibadah salat sebanyak 50 kali dalam sehari.

Selanjutnya Nabi Muhammad SAW pernah diingatkan oleh Nabi Musa as bahwa jumlah tersebut terlalu besar. 

Maka Nabi Muhammad SAW meminta keringanan kepada Allah SWT.

Karena makna dari peristiwa ini sangat spesial, maka Isra Miraj diperingati setiap tahunnya, dengan melaksanakan kegiatan ibadah dan doa bersama ketika Isra Miraj.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Editor: Bobby Wiratama

Tag:  #amalan #yang #bisa #dilakukan #untuk #memperingati #isra #miraj #lengkap #dengan #sejarahnya

KOMENTAR