Semesta Buku, Pameran Literasi Terbesar Gramedia Hadirkan Buku Impor Hingga Kursi Pijat
SEMESTA BUKU - Semesta Buku, pameran literasi terbesar yang diselenggarakan oleh Kompas Gramedia yang berlangsung pada 15-23 Februari 2025 menghadirkan 10 hingga 15 ribu judul buku. Dari karya penulis ternama Indonesia hingga koleksi impor dari berbagai negara, ribuan buku ini siap menyapa para pecinta literasi. “Untuk buku itu kita ada sekitar 200.000 eksemplar, dari 10 sampai 15 ribu judul,” kata Store Assistant Manager Gramedia Matraman, Yohanes Widianto 
13:35
18 Februari 2025

Semesta Buku, Pameran Literasi Terbesar Gramedia Hadirkan Buku Impor Hingga Kursi Pijat

Semesta Buku, pameran literasi terbesar yang diselenggarakan oleh Kompas Gramedia (KG) yang berlangsung pada 15-23 Februari 2025 menghadirkan 10 hingga 15 ribu judul buku.

Dari karya penulis ternama Indonesia hingga koleksi impor dari berbagai negara, ribuan buku ini siap menyapa para pecinta literasi.

“Untuk buku itu kita ada sekitar 200.000 eksemplar, dari 10 sampai 15 ribu judul,” kata Store Assistant Manager Gramedia Matraman, Yohanes Widianto di Gedung Kompas Gramedia Palmerah Barat, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Tidak hanya itu, buku-buku tersebut terdiri dari buku best seller dengan berbagai macam genre, yakni novel, anak, komik, self improvement, agama, bisnis, dan masih banyak lagi.

“Ini juga bukunya dari berbagai penerbit, baik dari penerbit Gramedia, maupun penerbit di luar Gramedia,” kata Yohanes.

Sesuai dengan namanya, pameran buku terbesar, Semesta Buku, hadir tidak hanya dengan menyediakan buku saja akan tetapi terdapat juga produk non buku, seperti stationery, mainan, bahkan kursi pijat hingga alat musik dapat ditemui pada pameran ini.

Pameran Semesta Buku yang keempat hadir dengan sejumlah pembaruan, yang membedakannya dari edisi sebelumnya.  

Terdapat booth spesial untuk mengenang Pramoedya Ananta Toer, sebagai bentuk penghormatan terhadap salah satu sastrawan terbesar Indonesia. Semesta Buku menghadirkan buku karya Pram yang diangkat kembali dengan cover baru, dan menariknya, hanya koleksi ini yang tidak mendapatkan diskon.

Selain itu, Semesta Buku juga menghadirkan booth Water Lily yang menampilkan koleksi buku impor dari berbagai negara. Booth ini menjadi wadah bagi para pecinta literasi untuk menemukan beragam buku internasional yang telah dikurasi secara khusus oleh Gramedia.

Salah satu pengunjung Semesta Buku, Pibi(21) mengaku datang ke pameran lantaran dirinya gemar sekali membaca buku.

“Aku suka banget baca buku, mau itu buku pengetahuan, novel, komik juga suka. Tiap ke mall pasti mampir Gramedia. Terus karena ini ternyata Gramedia yang adain Semesta Buku, langsung deh mampir,” kata Pibi (21).

Editor: willy Widianto

Tag:  #semesta #buku #pameran #literasi #terbesar #gramedia #hadirkan #buku #impor #hingga #kursi #pijat

KOMENTAR