TOP 4 Lagu Bernadya yang Bikin Gen-Z Galau Brutal, Gagal Move On Sampai Dibikin Feeling Lonely
Potret Bernadya Saat Syuting Official Live Video “Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan” (Foto: Instagram @bernadyaribka)
16:00
12 September 2024

TOP 4 Lagu Bernadya yang Bikin Gen-Z Galau Brutal, Gagal Move On Sampai Dibikin Feeling Lonely

Nama Bernadya mungkin sudah tidak asing lagi bagi pencinta lagu galau Indonesia.

Pasalnya lagu-lagu lantunan penyanyi bernama lengkap Bernadya Ribka Jayakusuma ini ramai bersliweran di berbagai platform media sosial.

Bahkan di salah satu platform tersebut, beberapa lagu Bernadya sempat dijadikan sebuah tren yang diikuti oleh berbagai kalangan usia.

Tentu saja Gen-Z jadi warganet yang paling mendominasi di setiap tren yang sedang naik daun.

Berikut adalah TOP 4 lagu Bernadya yang paling relate dengan Gen-Z:

1. Satu Bulan

Menceritakan tentang sepasang kekasih yang terpaksa mengakhiri hubungannya di tengah jalan.

Keputusan ini diambil setelah keduanya melewati perdebatan panjang, namun sayangnya tetap tak temukan titik terang dari masalah yang mereka hadapi. Akhirnya berpisah jadi satu-satunya pilihan.

Sama seperti judulnya, belum ada satu bulan mereka berpisah, sang mantan kekasih tampak terlihat baik-baik saja dengan situasi seperti ini.

Di sisi lain, ada seseorang yang tetap setia dalam kesedihan, menanti kabar sepanjang hari, dan berharap sang mantan tidak segera memulai hubungan baru bersama orang lain.

Lagu ‘Satu Bulan’ hingga saat ini sudah didengar sebanyak 124 juta kali di Spotify dan kemungkinan besar akan tetap terus bertambah seiring berjalannya waktu.

2. Kini Mereka Tahu

“Sifat baikmu yang orang tahu itu karanganku, sifat aslimu yang hancurkanku mereka tak tahu”

Menceritakan tentang dua sejoli yang bergulat dalam hubungan toxic. Dalam hubungan ini, salah satu pihak merasa paling tersakiti dan merasa dirugikan.

Sedangkan di satu sisi, sang wanita sibuk membela pasangannya di depan teman-temannya atas segala perilaku yang telah dia dapat.

Bahkan dalam lirik lagu yang disampaikan, sang wanita tampak melebih-lebihkan sifat pasangannya tanpa peduli sifat aslinya.

Hal ini dilakukan agar dirinya dianggap menjadi orang paling beruntung mendapatkan hati sang kekasih hati.

Barangkali jika mereka berdua berpisah, bisa jadi sang wanita akan tetap menerima sang mantan kembali, meski sudah berkali-kali disakiti.

3. Kata Mereka Ini Berlebihan

Lagu ini cocok untuk kamu yang sedang berada di fase denial dan yang sering berpikir perasaan orang lain jauh lebih utama dibandingkan perasaan sendiri.

Berkisah tentang seseorang yang mati-matian mencintai pujaan hatinya. Dia rela melakukan apa saja asalkan bersama dengan orang tersebut. Bahkan ketika dipaksa untuk melawan rasa takut sekalipun.

Meski segala cara sudah dilakukan, sang pujaan hati tetap tidak terketuk hatinya untuk sekedar membalas sebagian kecil dari kegigihannya.

Nyatanya jika memang bukan kamu yang dia mau, seberapapun usaha yang terlihat pasti akan begitu mudah berlalu.

4. Lama-lama

Lagu ini bercerita tentang seseorang yang mulai lelah akan hubungannya setelah berkali-kali berkutat dengan rasa kesepian.

Dalam hubungan ini seolah hanya satu pihak yang menginginkan keberadaan pasangannya hadir di sela-sela kesibukan. Rela menunggu dering telfon sampai larut sudah menjadi makanan sehari-hari.

Awalnya pemakluman sudah berkali-kali dilakukan, sikap pengertian selalu ditunjukkan, hingga rasa lelah yang dipikul seorang diri mulai tak karuan.

Pada akhirnya jika tak lagi menjadi tempat pulang yang dituju, dirinya berharap pengakuan dari sang kekasih agar segera merelakan hubungan yang sudah kian kelabu.

Dilansir dari Instagram pribadinya @bernadyaribka, pelantun lagu satu bulan ini mengungkapkan rasa syukur yang teramat besar kepada siapapun yang sudah mendukung karya-karyanya hingga sebesar ini.

Bernadya juga berharap agar lagu-lagunya dapat menghadirkan hal-hal baik bagi setiap pendengarnya.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #lagu #bernadya #yang #bikin #galau #brutal #gagal #move #sampai #dibikin #feeling #lonely

KOMENTAR