Tingkatkan Layanan, KAI Gandeng Oracle untuk Kelola Data Center
(Kiri ke kanan) Rusly Askar, Managing Director Oracle Indonesia; Albertus Indarko Wiyogo, Executive Vice President, Information Technology, PT Kereta Api Indonesia; Eris Imron Rosyadi, Vice President IT Operation of Information System PT Kereta Api Indonesia saat kerja sama data center KAI di Jakarta, Rabu (17/1/2024).(DOK. Oracle)
10:12
18 Januari 2024

Tingkatkan Layanan, KAI Gandeng Oracle untuk Kelola Data Center

- PT Kereta Api Indonesia (Persero) menggandeng perusahaan cloud, Oracle, untuk memanfaatkan data center cloud untuk meningkatkan layanannya.

Pasalnya, jumlah penumpang KAI terus meningkat sehingga beban kerja sistem tiket kereta api KAI menjadi lebih besar. Hal ini membuat proses pembelian tiket yang lebih lambat.

Untuk itu, KAI melakukan migrasi beban kerja sistem tiket kereta api on-premise-nya dari Oracle Exadata ke Oracle Exadata Cloud@Customer di Oracle Cloud Infrastructure (OCI).

Hal ini diklaim menghasilkan peningkatan kinerja operasional KAI sebesar 50 persen sehingga memungkinkan KAI meningkatkan kapasitas pengelolaan penumpang sebesar 15 persen dibandingkan sebelum masa Covid-19.

Namun dengan solusi dari Oracle ini KAI sudah siap untuk melayani peningkatan penumpang saat ini dimana terjadi peningkatan penumpang lima kali lipat dibandingkan saat pandemi serta menghasilkan penghematan biaya sebesar 30 persen.

Executive Vice President Information Technology KAI Albertus Indarko Wiyogo mengatakan, Oracle telah menjadi penyedia teknologi untuk KAI selama 5 tahun terakhir.

Menurutnya, pemindahan beban kerja sistem tiket kereta api KAI ke cloud telah merevolusi sistem operasi kereta api KAI.

"Meningkatkan kinerja operasional kami sebesar 50 persen dan meningkatkan kapasitas manajemen penumpang sebesar 15 persen dalam hitungan bulan, yang didukung dengan berbagai tingkat keamanan database, bukanlah hal yang mudah. Kami senang bisa melanjutkan kolaborasi jangka panjang kami dengan Oracle," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (17/1/2024).

 

Sementara itu, Rusly Askar Managing Director Oracle Indonesia mengatakan, Oracle Exadata Cloud@Customer menghadirkan performa, otomatisasi, dan keekonomisan dari Exadata Database Service dan Autonomous Database yang dikelola secara penuh ke dalam pusat data perusahaan.

"Sebagai negara dengan perekonomian terbesar di Asia Tenggara, Indonesia memiliki misi untuk menciptakan pemerintahan yang bertransformasi secara digital," tambah Rusly.

Editor: Isna Rifka Sri Rahayu

Tag:  #tingkatkan #layanan #gandeng #oracle #untuk #kelola #data #center

KOMENTAR