Harga Emas Antam Turun Tipis Jadi Rp 1.343.000 Per Gram, Kalau Jual Laku Segini
DIBURU INVESTOR: Berbagai jenis logam mulia di Galeri 24 Pegadain, Jakarta, beberapa waktu lalu. Krisis perbankan yang menjalar dari masalah Silicon Valley Bank (SVB) dan Credit Suisse membuat harga emas menguat dalam sebulan ini. (Miftahulhayat/Jawa Pos)
09:18
22 April 2024

Harga Emas Antam Turun Tipis Jadi Rp 1.343.000 Per Gram, Kalau Jual Laku Segini

- Harga emas Antam keluaran logam mulia PT Aneka Tambang Tbk tercatat turun tipis sebesar Rp 4.000 menjadi Rp 1.343.000 per gram hari ini, Senin (22/4). Harga tersebut tercatat menurun tipis dibandingkan dengan harga sebelumnya yang berada di level Rp 1.347.000 per gram.   Harga emas yang turun juga berlaku untuk harga penjualan kembali atau buyback emas Antam sebesar Rp 4.000 menjadi Rp 1.238.000 per gram. Sehingga jika pemegang emas batangan Antam mau menjual koleksiannya pada hari ini, maka bisa dikenakan harga jual sebesar Rp 1.238.000 per gram.   Khusus untuk pemilik emas batangan yang telah dibeli sejak Januari tahun 2020, maka harga jual yang diperoleh cukup menguntungkan alias cuan. Pasalnya, harga emas pada 20 Januari 2020 berada di level Rp 778.800 per gram.  

  Sehingga jika emas Antam sebanyak 5 gram dengan harga beli tahun 2020 senilai Rp 3.894.000 akan dijual hari ini, maka laku sebesar Rp 6.190.000 (belum termasuk pajak).   Dengan begitu, keuntungan yang diperoleh secara total dari penjualan 5 gram emas Antam tahun 2020 atau yang telah disimpan selama kurang lebih 4 tahun tersebut sebesar Rp 2.296.000.   Sementara itu, berikut rincian harga emas Antam dari 0,5-1.000 gram di Butik Emas LM, Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur pada Jumat, 20 April 2024 belum termasuk pajak.  

  Harga emas 0,5 gram: Rp 721.500 Harga emas 1 gram: Rp 1.343.000 Harga emas 5 gram: Rp 6.490.000 Harga emas 10 gram: Rp 12.925.000 Harga emas 25 gram: Rp 32.187.000 Harga emas 50 gram: Rp 64.295.000 Harga emas 100 gram: Rp 128.512.000 Harga emas 250 gram: Rp 321.015.000 Harga emas 500 gram: Rp 641.820.000 Harga emas 1.000 gram: Rp 1.283.600.000

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #harga #emas #antam #turun #tipis #jadi #1343000 #gram #kalau #jual #laku #segini

KOMENTAR