Jelang Ramadan, Warung Steak and Shake Buka Cabang ke-101 di Jalan Daan Mogot
Warung Steak and Shake membuka cabang baru di Jalan Daan Mogot KM 10,Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat. (Istimewa)
08:45
19 Februari 2024

Jelang Ramadan, Warung Steak and Shake Buka Cabang ke-101 di Jalan Daan Mogot

Warung Steak and Shake membuka cabang baru di Jalan Daan Mogot KM 10,Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat. Ini merupakan cabang ke 101 yang dimiliki warung ber-tagline Steaknya Indonesia itu.

Cabang baru Warung Steak and Shake ini memiliki luas bangunan 500 meter dengan total luas tanah lebih dari 1.000 meter. Halaman parkir di cabang ini pun cukup luas, bisa menampung 25 mobil dan 50 sepeda motor.

"Untuk daya tampung pelanggan di cabang ini juga bisa mencapai 200 orang," ucap Manager Regional DKI Jakarta Warung Steak and Shake, Sidik saat ditemui Jawapos, Minggu (18/2).

Sidik mengatakan, alasan pihaknya memilih lokasi tersebut karena dinilai sangat strategis untuk menyasar pangsa pasar kalangan menengah ke bawah sampai ke atas.

Selain itu, Sidik melihat Jalan Daan Mogot merupakan kawasan yang ramai dilintasi oleh kendaraan roda empat maupun roda dua. Sehingga, ketika jam sibuk, Sidik yakin banyak pelanggannya yang datang ke tempatnya.

"Warung Steak and Shake ini juga besar dan lokasinya dekat dengan perumahan serta perumahan, perkantoran dan lainnya," jelasnya.

Tidak ada menu yang berbeda dari outlet lain, Warung Steak and Shake cabang Daan Mogot ini tetap pada menu andalannya yaitu Wagyu Meltique, Beef Meltique BBQ, Beef Bulky, Chiken Double, Tendeloin Chiken, Chiken BBQ dan Fish BBQ.

Menurut Sidik, warung steak ini juga menyediakan menu nasi bagi masyarakat. Hal itu karena kebiasaan warga Indonesia yang tak kenyang jika tidak memakan nasi.

"Nah Warung Steak and Shake ini pioner pertama warung steak yang jual pakai nasi," ujarnya.

Sidik melanjutkan, sebelum buka secara normal, pada Jumat (16/2) kemarin, pihaknya mengajak warga di sekitar outlet Warung Steak and Shake untuk datang dan makan secara gratis.

Selain makan gratis untuk warga sekitar, Sidik mengaku pihaknya juga melakukan santunan kepada anak yatim piatu agar dapat keberkahan.

"Alhamdulillah dengan doa-doa warga sekitar dan anak yatim piatu, dari kemarin sampai hari ini Warung Steak and Shake kami ramai," tegasnya.

Sidik meyakini, outlet Warung Steak and Shake di Jalan Daan Mogot bakal menjadi tempat favorit untuk buka puasa bersama oleh masyarakat saat Ramadan nanti.
Hal itu dipastikan karenakan melihat banyaknya pengunjung di seluruh outlet di Jakarta pada tahun lalu.

"Kemarin di tahun 2023, menu takjil kami itu laku 50 ribu porsi selama 28 hari," tegasnya.

Di Tahun 2024 ini, Sidik mengaku bakal mengoptimalkan lebih banyak menu takjil lainnya. Ia berharap, masyarakat banyak yang mengadakan buka puasa Ramadan di Warung Steak and Shake.

"Kami akan maksimalkan paket-paket yang sudah ada, paket Ramadan atau takjil," katanya.

Editor: Mohamad Nur Asikin

Tag:  #jelang #ramadan #warung #steak #shake #buka #cabang #jalan #daan #mogot

KOMENTAR