BCA Tutup Kantor Cabang Saat Libur Isra Miraj, Sabtu dan Minggu Weekend Banking Beroperasi Normal
PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Bank Central Asia (BCA) melakukan penyesuaian jadwal operasional kantor cabang sepanjang periode libur dan cuti bersama Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.()
11:16
16 Januari 2026

BCA Tutup Kantor Cabang Saat Libur Isra Miraj, Sabtu dan Minggu Weekend Banking Beroperasi Normal

- PT Bank Central Asia Tbk atau BCA menutup sementara operasional seluruh kantor cabangnya pada jumat (16/1/2026). Penutupan ini dalam rangka libur Isra Miraj 2026.

Presiden Direktur BCA Hendra Lembong mengatakan, selama libur Isra Miraj ini nasabah tetap dapat menggunakan layanan perbankan secara online melalui platform digital seperti myBCA, BCA mobile, dan KlikBCA.

Nasabah juga tetap dapat melakukan setor dan tarik tunai menggunakan kartu di ATM. Layanan ini juga bisa digunakan tanpa kartu melalui fitur cardless di myBCA dan BCA mobile.

"BCA senantiasa berupaya memastikan kesiapan layanan perbankan yang aman dan andal, termasuk pada periode libur Isra Mikraj 2026," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (15/1/2026).

Di sisi lain, Hendra juga mengimbau seluruh nasabah agar selalu berhati-hati terhadap berbagai macam modus penipuan yang mengatasnamakan BCA dan menjaga kerahasiaan data perbankan pribadi.

Nasabah dapat menghubungi contact center Halo BCA, aplikasi Halo BCA, WhatsApp resmi BCA, web chat, e-mail, hingga Instagram resmi BCA apabila mendapatkan informasi yang mencurigakan.

Pada Senin (19/1/2026) layanan operasional kantor cabang BCA akan beroperasi normal.

Sementara untuk Sabtu (17/1/2026) dan Minggu (18/1/2026), BCA membuka beberapa kantor cabanng untuk layanan weekend banking seperti biasa.

Berikut weekend banking BCA yang beroperasi pada Sabtu atau Sabtu dan Minggu:

KCU Bandung

KCP Majapahit

KCU Semarang

KCU Solo Slamet Riyadi

KCP Solo Veteran

KCU Yogyakarta

KCP Pasar Atum

KCP Tunjungan Plaza

KCP Pakuwon Trade Center

KCU Galaxy

KCU Sidoarjo

KCP Pasar Kuta

KCU Denpasar

KCU Panakkukang

KCP Cemara Asri

KCP Plaza Medan Fair

KCU Medan

KCU Padang

KCU Pekanbaru

KCU Bandar Lampung

KCU Palembang

KCU Malang

KCP Mal Pondok Indah

KCP Senayan City

KCU Thamrin

KCP Margo City

KCP Mal Kelapa Gading III

KCU Kelapa Gading

KCP Glodok Plaza

KCP KHM Mansyur

KCP Muara Karang 2

KCP Perniagaan Timur

KCP Pluit Mega Mal

KCU Pasar Baru

KCP AEON Mall BSD

KCP Mal Ciputra

KCP Mal Taman Anggrek

KCP Metro Tanah Abang

KCP Supermal Karawaci

KCU Alam Sutera

KCU Gading Serpong

KCU Tangerang

KCU Cikarang

Tag:  #tutup #kantor #cabang #saat #libur #isra #miraj #sabtu #minggu #weekend #banking #beroperasi #normal

KOMENTAR