Cara Skrining Kesehatan BPJS Kesehatan, Bisa Cek Risiko Diabetes hingga Ginjal
Peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) kini memiliki cara yang lebih praktis untuk mengetahui potensi risiko penyakit tidak menular.
BPJS Kesehatan menghadirkan fitur skrining kesehatan yang dapat diakses secara mandiri melalui web resmi, tanpa perlu datang ke fasilitas kesehatan.
Layanan digital ini memudahkan peserta untuk mengecek risiko penyakit seperti diabetes melitus, hipertensi, jantung koroner, hingga penyakit ginjal kronis.
Hanya dengan mengisi formulir secara online, peserta bisa memperoleh gambaran awal kondisi kesehatannya.
Fitur skrining tersebut tersedia di laman bpjs-kesehatan.go.id, yang terhubung langsung dengan situs khusus webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining.
Simak selengkapnya mengenai apa itu skrining kesehatan BPJS Kesehatan dan panduan caranya di sini.
Apa itu skrining kesehatan BPJS?
Skrining kesehatan BPJS merupakan layanan penilaian dini untuk memetakan risiko peserta terhadap penyakit tidak menular (PTM).
Program ini ditujukan bagi peserta JKN berusia 15 tahun ke atas dan dapat dilakukan sepenuhnya secara online.
Peserta cukup mengakses laman BPJS Kesehatan atau langsung menuju halaman web skrining, kemudian mengisi sejumlah pertanyaan terkait kondisi kesehatan pribadi hingga riwayat keluarga.
Hasil skrining akan membantu peserta mengetahui faktor risiko yang mungkin dimiliki sehingga dapat melakukan tindakan pencegahan lebih cepat.
Cara skrining kesehatan BPJS Kesehatan
Berikut langkah lengkap melakukan skrining kesehatan secara mandiri melalui web BPJS Kesehatan:
- Akses laman https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining
- Masukkan identitas peserta, mulai dari NIK/nomor kartu BPJS, tanggal lahir, dan kode captcha
- Klik “Cari Peserta”, lalu tekan tombol “Setuju”
- Lengkapi data diri seperti berat badan, tinggi badan, pendidikan terakhir, nomor handphone, serta data keluarga yang bisa dihubungi
- Jawab seluruh pertanyaan skrining terkait kondisi kesehatan umum, riwayat penyakit, hingga pola konsumsi harian
- Jika sudah selesai, klik “Simpan”.
Setelah proses pengisian selesai, halaman akan menampilkan hasil skrining yang mencakup risiko penyakit diabetes, hipertensi, jantung koroner, hingga gangguan ginjal.
Melalui layanan skrining kesehatan BPJS, peserta bisa mengetahui potensi risiko penyakit secara lebih dini, sehingga dapat segera berkonsultasi ke fasilitas kesehatan bila diperlukan.
Selain itu, data skrining membantu BPJS Kesehatan dalam merancang pelayanan yang lebih preventif dan tepat sasaran.
Dengan rutin melakukan skrining, peserta JKN dapat memantau kesehatan secara lebih optimal serta meningkatkan kesadaran terhadap pola hidup sehat.
Tag: #cara #skrining #kesehatan #bpjs #kesehatan #bisa #risiko #diabetes #hingga #ginjal