Aplikasi Stockbit Error Saat Pembukaan IHSG, Warganet Ramai-ramai Protes
Ilustrasi layanan Stockbit.(Dok. Shutterstock)
11:20
7 November 2025

Aplikasi Stockbit Error Saat Pembukaan IHSG, Warganet Ramai-ramai Protes

- Platform investasi dan perdagangan saham, Stockbit Sekuritas, tengah menjadi sorotan hangat di media sosial X (Twitter) pada Jumat (7/11/2025).

Pasalnya, banyak pengguna melaporkan aplikasi tersebut mengalami gangguan (error) tepat saat jam pembukaan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), momen paling krusial bagi para investor.

Sejumlah pengguna menumpahkan kekesalan mereka secara terbuka, menyoroti lambannya respons perusahaan dalam menangani masalah teknis yang dianggap merugikan investor.

Salah satu pengguna dengan akun @CE… menulis dengan nada geram, “Woyyy niat memperbaiki aplikasi gak? @Stockbit 18 menit berlalu gak ada perubahan, gak ada rilis informasi dan permintaan maaf. Sudah dua hari error pas market buka, kompensasi kerugian bagi pengguna tidak ada. @YLKI_ID mohon ditindaklanjuti dengan tegas aduan ini,” tulis akun tersebut.

Unggahan serupa juga datang dari pengguna @kichi2hotah?, yang menilai gangguan Stockbit sudah terlalu sering terjadi. “Ini @Stockbit error terus, dana investor dibuat rugi! Gak ada tanggung jawabnya sama sekali! Bikin orang takut investasi saham! Tolong @ojkindonesia @CCICPolri @DivHumas_Polri,” tulisnya.

Keluhan seperti ini kini banyak bermunculan di lini masa X, dengan tagar terkait Stockbit ramai diperbincangkan.

Gangguan yang terjadi kali ini bukan yang pertama.

Banyak pengguna menilai Stockbit gagal menjaga stabilitas sistem saat pasar sedang aktif.

Kondisi itu membuat rencana transaksi (trade plan) para investor berantakan dan menimbulkan potensi kerugian. “Banyak yang nyangkut gegara trade plan-nya hancur karena error-mu! [Stockbit] klarifikasi lah. Lihat stream, pada mau pindah itu,” tulis pengguna lain dengan nada kesal.

Tak hanya itu, akun-akun dari kompetitor sekuritas seperti Indo Premier Sekuritas (Ipot) disebut ikut menyindir (roasting) insiden ini, memperkeruh perbincangan di jagat maya.

Tag:  #aplikasi #stockbit #error #saat #pembukaan #ihsg #warganet #ramai #ramai #protes

KOMENTAR