Perusahan Blockchain RI-Thailand Kerja Sama Kembangkan Sistem Pembayaran Lintas Negara
Industri keuangan digital Asia Tenggara siap menyambut inovasi besar dengan terjalinnya kemitraan strategis antara dua perusahaan blockchain terkemuka, D3 Labs dari Indonesia dan Orbix Technology dari Thailand. Kolaborasi ini bertujuan menghadirkan sistem pembayaran lintas negara yang lebih cepat, aman, dan hemat biaya.
Selain itu, kerja sama ini membuka jalan bagi era baru transaksi digital yang lebih efisien.
Dengan menggabungkan teknologi canggih dari ekosistem SeaSeed Network milik D3 Labs dan infrastruktur Quarix dari Orbix Technology, kerja sama ini akan menciptakan solusi keuangan berbasis blockchain yang tidak hanya efisien, tetapi juga patuh terhadap regulasi di berbagai negara.
"Kerja sama ini adalah tonggak penting dalam perjalanan transformasi layanan keuangan," ujar Chung Ying Lai, Co-Founder dan Co-CEO D3 Labs seperti dikutip, Minggu (2/2/2025).
Adapun, kolaborasi ini berfokus pada tiga pilar utama, Smart Contract Adaptif, Transaksi Kilat, dan Keamanan dan Kepatuhan Keta.
"Dengan menggabungkan keahlian kami dan memanfaatkan blockchain, kami berupaya menghadirkan solusi revolusioner yang akan mengubah cara transaksi digital dilakukan," kata Chun Ying Lai.
Kolaborasi ini tidak hanya menguntungkan industri keuangan tetapi juga memberikan dampak positif bagi bisnis dan wisatawan.
Managing Director Orbix Technology, Yarnvith Raksri menjelaska, dengan meningkatnya mobilitas antara Thailand dan Indonesia, dua perusahaan ingin menciptakan solusi yang mempermudah transaksi bagi wisatawan dan pebisnis.
"Teknologi blockchain akan memastikan pembayaran menjadi lebih cepat, aman, dan hemat biaya," beber dia.
Dengan teknologi mutakhir dan kepatuhan terhadap regulasi, kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas keuangan dan mempercepat adopsi blockchain di kawasan Asia Tenggara.
Tag: #perusahan #blockchain #thailand #kerja #sama #kembangkan #sistem #pembayaran #lintas #negara