Masalah Royalti Lagu dengan Virgoun Masih Berlanjut, Inara Rusli Singgung Perdamaian
Diketahui, sidang mediasi Inara Rusli dan Virgoun terkait royalti lagu telah usai digelar pada Rabu (13/3/2024).
Saat ditemui, Inara Rusli mengungkapkan bahwa sidang tersebut belum menemui hasil.
Inara mengatakan sidang tersebut nantinya masih dilanjutkan lagi pada 22 Maret 2024 mendatang.
"Sidang nggak ditunda, tapi dilanjutkan nanti tanggal 22."
"Hari ini belum ada tanda tangan apapun," ungkap Inara Rusli, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.
Kemudian, Inara pun mengakui suasana di dalam sidang mediasi tak ada ketegangan sama sekali.
Bahkan Inara menyinggung soal kemungkinan adanya perdamaian dengan Virgoun.
"Enggak lah enggak tegang."
"Ya insyaAllah lah ada titik terang untuk berdamai," ucap Inara.
"Mohon doanya aja," sambungnya.
Sebagai informasi, Inara dan Virgoun telah resmi bercerai pada Jumat (10/11/2023) lalu.
Perceraian itu buntut dari Inara yang sempat membeberkan perselingkuhan Virgoun ke publik.
Meski kini sudah resmi bercerai, Inara dan Virgoun masih berseteru soal royalti lagu yang diciptakan oleh sang vokalis.
Inara Rusli Sebut Virgoun Susah Ambil Keputusan
Sebelumnya, Inara dan Virgoun juga sudah melakukan pertemuan untuk membahas soal royalti lagu.
Namun, keduanya justru masih belum menemui jalan tengah.
Sedangkan Inara sempat merasa kecewa karena permasalahannya dengan sang mantan suami yang tak kunjung usai.
"Kecewa, tapi nggak kaget," ungkap Inara, masih dikutip dari YouTube Intens Investigasi.
Merasa tak kaget dengan sikap dari Virgoun, Inara menjelaskan sifat mantan suaminya tersebut ketika masih berumah tangga.
Inara Rusli bersikeras untuk perjuangkan hak royalti lagu meski Virgoun selalu ajukan banding. (Kolase Tribunnews)Inara menyebut bahwa Virgoun memang orang yang susah untuk mengambil keputusan.
"Sejauh aku berumah tangga sama Virgoun, memang beliau agak susah untuk mengambil keputusan," katanya.
Inara pun hanya bisa pasrah dan menunggu perkembangan serta keputusan dari vokalis band Last Child itu.
"Ya lihat aja lah gimana ke depannya," ujarnya.
Lebih lanjut, Inara menyinggung soal itikad baik antara dirinya dan Virgoun.
Dikatakan Inara, itikad baik harus sama-sama datang dari kedua belah pihak.
"Kalau itikad baik itu kan harus dari kedua belah pihak."
"Nggak bisa cuman sebelah pihak doang," ucapnya.
Terkait permasalahan yang sedang dihadapi, Inara berharap agar Virgoun nantinya bisa berbesar hati dalam mengambil keputusannya.
"Ya harapannya teman-teman media atau teman-teman netizen bisa bantu mungkin pihak Virgoun agar bisa berbesar hati lah," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Ifan)
Tag: #masalah #royalti #lagu #dengan #virgoun #masih #berlanjut #inara #rusli #singgung #perdamaian