6 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Agustus 2024, Performa Ngebut Memori Lapang
Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB - OPPO A3 Pro 5G dan Vivo Y100 5G. [Suara.com]
13:40
2 Agustus 2024

6 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Agustus 2024, Performa Ngebut Memori Lapang

Cari HP baru dengan harga Rp 3 jutaan namun punya RAM 8 GB? Cek rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB terbaru dan terbaik untuk Agustus 2024 ini.

Mempertimbangkan HP dengan harga Rp 3 jutaan dan RAM 8 GB adalah pilihan yang cerdas karena menawarkan kinerja multitasking yang optimal dan pengalaman gaming yang lebih baik. 

RAM 8 GB memungkinkan ponsel menjalankan beberapa aplikasi sekaligus tanpa lag, sehingga sangat ideal untuk pengguna yang sering beralih antara aplikasi atau menjalankan program berat.

Selain itu, HP dengan kapasitas RAM ini juga mendukung pembaruan perangkat lunak terbaru, menjadikannya relevan lebih lama. Dengan harga yang terjangkau, HP ini memberikan nilai terbaik dalam hal performa, hampir setara dengan HP flagship namun dengan biaya yang jauh lebih rendah.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik Agustus 2024

6 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB

Berikut rekomendasi HP Rp 3 jutaan RAM 8 GB yang tim Suara.com rangkum untuk Anda.

1. Redmi Note 13 5G

Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]

Dimensi: 161,15 x 74,24 x 7,98 dan berat 187 gram
Layar: AMOLED berukuran 6,67 inci dengan refresh rate hingga 120 Hz, kecerahan puncak mencapai 1800 nits, kedalaman warna 12 bit, rasio kontras 5.000.000:1, dan resolusi 2712x1220 serta kepadatan piksel 446 PPI.
Chipset: Snapdragon 7s Gen 2 Mobile Platform Teknologi proses 4 nm CPU: CPU octa-core, hingga 2,4 GHz GPU: Adreno GPU
RAM dan media penyimpanan: 8 GB/256 GB
Kamera depan: 16 MP (f/2,4)
Kamera belakang: 200 MP (f/1,6), ultra-wide 8 MP (f/2,2), kamera makro 2 MP (f/2,4).
Sistem operasi: MIUI 14
Baterai:  5.000 mAh pengisian daya turbo 67 Watt.
Fitur pendukung: NFC, Sensor sidik jari di layar, AI Face Unlock, dual SIM, Speaker ganda, Dolby Atmos, Jack headphone 3,5 mm, serta sertifikasi anti air dan debu dengan rating IP54
Harga:  Rp2.999.000

2. Infinix Note 40S 4G

Baca Juga: 4 Rekomendasi HP Samsung Murah Memori Besar, Terbaik Agustus 2024

Infinix Note 40S 4G. [Infinix]Infinix Note 40S 4G. [Infinix]

Layar: AMOLED 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz
Prosesor: MediaTek Helio G99
Kamera: Kamera utama 108 MP, kamera depan 32 MP
RAM dan penyimpanan: 8 GB RAM, 256GB 
Baterai: 5000mAh dengan fast charging 45W dan wireless charging 20W
Sistem operasi: Android 14 dengan XOS 14
Fitur tambahan: IP54 tahan debu dan percikan air, MagCharge (pengisian nirkabel khusus), speaker stereo, sensor sidik jari dalam layar
Harga: Rp 3.099.000

2. Infinix Note 40 Pro 4G

Infinix Note 40 Pro 4G. [Infinix]Infinix Note 40 Pro 4G. [Infinix]

Dimensi dan bobot: 164.35 x 74.6 x 7.75mm bobot 190 gram
Layar: AMOLED 6,78 inci, resolusi Full HD Plus, kecerahan maksimum 1.300 nit, refresh rate 120 Hz
Chipset: MediaTek Helio G99 Ultimate (6 nm) CPU clock speed hingga 2.2 GHz GPU Mali-G57 MC2
RAM dan storage: 8/256 GB
Kamera belakang: Kamera utama 108 MP (f/1.75), OIS Kamera 2 MP (f/2.4) Kamera 2 MP (f/2.4)
Kamera depan: 32 MP (f/2.2) SIM dan microSD Dual-nano SIM, tanpa slot microSD
Sistem operasi dan UI: Android 14, XOS 14
Baterai: 5.000 mAh, fast charging 70 watt, wireless charging 20 watt
Fitur: lainnya NFC, radio, dual-nano SIM, Bluetooth, WiFi, IP54, speaker ganda JBL
Harga: Rp 3.499.000

4. OPPO A3 Pro 5G

OPPO A3 Pro 5G. [OPPO Indonesia]OPPO A3 Pro 5G. [OPPO Indonesia]

Dimensi dan bobot: 165.79 x 76.14 x 7.68 mm, 186 gram
Layar: IPS LCD 6,67 inci, resolusi HD Plus (1604 × 720 piksel), refresh rate 120 Hz, kerapatan piksel 264 ppi, tingkat kecerahan maksimal 1.000 nit.
Chipset: Mediatek Dimensity 6300
CPU dan GPU: CPU: 8 core GPU: ARM Mali-G57 MC2
RAM dan memori penyimpanan: 8 GB/256 GB
Kamera depan: 8 MP (f/2.0)
Kamera belakang: Kamera utama: 50 MP (f/1.8) Kamera portrait: 2 MP (f/2.4).
Baterai: 5.100 mAh, pengisian daya cepat SuperVOOC 45 Watt
Sistem operasi: dan antarmuka Android 14, ColorOS 14.0.1
Fitur lainnya: konektivitas 5G, NFC, Bluetooth 5.3, WiFi 5, USB Tipe C, sertifikasi tahan air dan debu IP54, lubang earphone 3,5 mm, RAM Expansion 8 GB, sidik jari, pengenalan wajah, dan lainnya
Harga: Rp 3.999.000

5. Samsung Galaxy A15 5G

Samsung Galaxy A15 5G. (Samsung)Samsung Galaxy A15 5G. (Samsung)

Layar: 6,5 inci Super AMOLED, resolusi 1080 x 2340 piksel, refresh rate 90Hz
Prosesor: MediaTek Dimensity 6100+
RAM: 4GB atau 8 GB
Penyimpanan: 128GB atau 256GB
Kamera belakang: 50MP (wide), 5MP (ultrawide), 2MP (macro)
Kamera depan: 13MP
Baterai: 5000mAh, fast charging 25W
Harga: Rp 3.399.000

6. Vivo Y100 5G

Vivo Y100 5G. [Vivo]Vivo Y100 5G. [Vivo]

Layar: AMOLED 6,67 inci, resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 pixel), refresh rate hingga 120 Hz, brightness maksimum 1.200 nits, kerapatan piksel 394 ppi, cakupan gamut warna 100 persen DCI-P3, rasio layar ke bodi 91,90 persen, sertifikasi SGS Eye Care Display
Dimensi: 163,17 x 78,81 x 7,79 mm, bobot 191 gram (Ungu Anggrek) 163,17 x 75,81 x 7,79mm, bobot 185,5 gram (Hitam Onyx)
Chipset: Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2 (4 nm)
RAM: 8 GB (LPDDR4X, +Extended RAM 8 GB)
Storage: 128 GB/256 GB (UFS 2.2, +microSD 1TB)
Kamera depan: 8 MP (f/2.0)
Kamera belakang: Kamera utama: 50 MP (f/1.8) Kamera wide: 8 MP (f/2.2) Sensor flicker
Sistem operasi: Android 14, dilapisi antarmuka Funtouch OS 14
Baterai: 5.000 mAh, fast charging Flash Charge 80 Watt
Fitur pendukung: Sertifikasi anti air dan debu dengan rating IP54, NFC, konektivitas 5G, dual-nano SIM, WiFI, Bluetooth 5.0, GPS, speaker stereo ganda, dan pemindai sidik jari (fingerprint) dalam layar (in-display).
Harga:
- 8GB+128GB: Rp 3.899.000
- 8GB+256GB: Rp 4.199.000

Itulah rekomendasi HP Rp 3 jutaan RAM 8 GB terbaik untuk Agustus 2024 ini. Pastikan pilih perangkat yang tepat dengan budget dan kebutuhan Anda.

Kontributor : Pasha Aiga Wilkins

Editor: Agung Pratnyawan

Tag:  #rekomendasi #jutaan #terbaik #agustus #2024 #performa #ngebut #memori #lapang

KOMENTAR