Stop Gangguan! Cara Bungkam Panggilan WhatsApp dari Nomor Tak Dikenal
Ilustrasi WhatsApp. [Istimewa]
20:24
26 Juni 2024

Stop Gangguan! Cara Bungkam Panggilan WhatsApp dari Nomor Tak Dikenal

Pengguna pasti pernah merasa terganggu oleh panggilan WhatsApp dari penelepon yang tak dikenal. Untungnya, WhatsApp menawarkan fitur untuk membungkam panggilan dari nomor yang tak dikenal atau orang asing.

Membungkam penelepon yang tidak dikenal bukan berarti pengguna memblokirnya. Pengguna masih dapat menerima pesan dari kontak ini.

Berikut cara mengaktifkan fitur untuk membungkam penelepon tidak dikenal di WhatsApp:

Cara membungkam penelepon tak dikenal di WhatsApp

Baca Juga: Akun WhatsApp Terkunci? Begini Cara Reset PIN Verifikasi Dua Langkah

  • Buka WhatsApp.
  • Ketuk tiga titik di pojok kanan atas untuk pengguna Android atau pilih tab Settings di pojok kanan bawah untuk pengguna iPhone.
  • Navigasikan ke bagian Settings.
  • Klik Account untuk pengguna Android dan pilih Privacy untuk iPhone.
  • Ketuk opsi Calls.
  • Aktifkan opsi Silence Unknown Calls.
Ilustrasi WhatsApp. [Pexel]Ilustrasi WhatsApp. [Pexel]

Berikut ini hal yang terjadi saat pengguna membungkam panggilan yang tidak dikenal:

  • Ketika seseorang yang tidak pengguna simpan di kontak menelepon pengguna, ponsel pengguna tidak akan berdering.
  • Panggilan tersebut akan tetap muncul di tab Calls dengan pemberitahuan yang menunjukkan bahwa itu adalah panggilan yang dibungkam.
  • Pengguna masih dapat memilih untuk membalas panggilan tidak terjawab tersebut jika tampaknya penting.

Itulah langkah-langkah yang dapat pengguna lakukan untuk membungkam panggilan asing di WhatsApp.

Editor: Lintang Siltya Utami

Tag:  #stop #gangguan #cara #bungkam #panggilan #whatsapp #dari #nomor #dikenal

KOMENTAR