Penjualan Huawei Pura 70 Tembus 2 Juta Unit, Apple Semakin Terdesak
Huawei Pura 70 Ultra. (Huawei)
12:16
3 Juni 2024

Penjualan Huawei Pura 70 Tembus 2 Juta Unit, Apple Semakin Terdesak

Huawei semakin menunjukkan taringnya meski terkena sanksi dari Amerika Serikat. Laporan terbaru mengungkap bahwa Huawei Pura 70 laris manis di pasar China.

Ini semakin mendesak pangsa pasar Apple di Negeri Tirai Bambu. Huawei Pura 70 series diprediksi menjadi pesaing kuat bagi iPhone 15 hingga iPhone 16 mendatang.

Sebagai informasi, Huawei berhasil memimpin pada pasar tablet di China selama kuartal pertama 2024. Berdasarkan firma riset IDC, Huawei menempati posisi pertama dengan pangsa pasar 36,3 persen.

Sementara itu, Apple harus puas di peringkat kedua karena penjualan iPad-nya menurun drastis. Raksasa asal AS tersebut hanya meraih pangsa pasar 24,4 persen. Selain melibas Apple di sektor tablet, Huawei juga menang di pasar smartphone. Honor dan Huawei kompak memimpin pasar smartphone di China dengan pangsa pasar 17 persen.

Baca Juga: Update iOS 18 Segera Rilis, Bakal Hadirkan Efek Baru di iMessage Hingga Pembaruan Control Center

Mereka mengungguli Apple yang hanya mampu menempati peringkat keempat dengan pangsa pasar 15 persen pada Q1 2024. Menurut leaker populer Digital Chat Station, penjualan pertama Huawei Pura 70 berhasil melampaui 2 juta unit.

Huawei Pura 70 Series. (Huawei)Huawei Pura 70 Series. (Huawei)

Dikutip dari Gizchina, Huawei Pura 70 series terdiri dari Pura 70, Pura 70 Pro, Pura 70 Pro Plus, dan Pura 70 Ultra. Huawei Pura 70 terjual lebih dari 1 juta unit sementara model Pro Plus menyentuh 400 ribu unit.

Pura 70 Ultra sendiri terjual lebih dari 200 ribu unit. Versi Pro hanya membukukan penjualan 70 ribu unit. Para analis memproyeksikan bahwa Huawei Pura 70 series dapat terjual lebih dari 10 juta unit.

Apabila prediksi benar, ini akan mencatat rekor tersendiri bagi perusahaan. Terkait jeroan, Huawei Pura 70 series mengandalkan chipset Kirin 9010 dengan sistem fabrikasi 7 nm SMIC.

Huawei Pura 70 Ultra menarik perhatian mengingat fitur kameranya menawan. Smartphone flagship ini membawa kamera primer premium 50 MP dengan ukuran 1 inci. Selain itu, sensor primernya ditemani dengan telefoto 50 MP (optical zoom 3.5x dan digital zoom 100x) serta ultrawide 40 MP.

Baca Juga: 7 Kelebihan dan Kekurangan Oppo A60, HP Tahan Banting Rp 2 Jutaan

Benchmark kamera DxOMark bahkan menunjuk Huawei P70 Ultra sebagai smartphone flagship dengan kamera terbaik pada kuartal kedua 2024. Perangkat ini berhasil mengalahkan Honor Magic 6 Pro dan iPhone 15 Pro Max.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #penjualan #huawei #pura #tembus #juta #unit #apple #semakin #terdesak

KOMENTAR