94
Mazda MX-30, mobil listrik pertama Mazda meluncur di Indonesia. (Istimewa)
09:56
12 November 2024
Sebagus Apa Sih Mobil Listrik Mazda MX-30 yang akan Dijual di Indonesia? Simak Spesifikasi Lengkapnya
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) dan distributor kendaraan Mazda di Indonesia memperkenalkan mobil listrik pertama Mazda, yaitu Mazda MX-30. Mobil listrik pertama Mazda, MX-30 dijual di Indonesia dengan harga Rp 860 jutaan. “Kami merancang Mazda MX-30 bukan hanya sebagai mobil listrik, tetapi juga sebagai mitra dalam berkendara sehari-hari," ujar Ricky Thio, COO PT EMI, Senin (11/11). Dari segi desain, pada bagian depan dan belakang, Mazda MX-30 memiliki tampilan minimalis dengan desain lampu yang seolah terpahat (sculpted), menambah vitalitas pada eksteriornya yang kokoh. Salah satu fitur menarik di Mazda MX-30 adalah Freestyle Doors. Konsep pintu demikian memungkinkan penumpang untuk memiliki akses yang lapang untuk keluar-masuk kendaraan. Selain itu, Mazda MX-30 tampil dengan pilihan perpaduan dua warna yang semakin menonjolkan keelokan bentuk kabin ala coupe. Memasuki bagian dalam mobil, baik pengemudi maupun penumpang disebut akan diselimuti dengan rasa nyaman dan aman. Desain interior Mazda MX-30 pun mengutamakan kesederhanaan dan fungsi. Interior Mazda MX-30 merupakan harmoni dari keberlanjutan dan tradisi. Wujud dedikasi Mazda pada keberlanjutan ditunjukkan dengan penggunaan material berbahan cork yang diklaim secara langsung dapat membantu pengurungan zat emisi karbon dalam proses pemanenan material mentahnya. Mazda juga menunjukkan komitmen keberlanjutan melalui pemakaian Breathing Fabric, kain yang terbuat dari daur ulang botol plastik (recycled plastic bottle) yang telah didesain khusus untuk dipasang di bagian atas trim pintu Mazda MX-30. Selain itu, Mazda MX-30 juga menggunakan 20% benang daur ulang (recycled threads) pada bagian kursi mobil, ini merupakan rasio yang terbilang tinggi untuk penggunaan di pasar otomotif saat ini. Pengemudi dimanjakan dengan desain floating console yang memudahkan pengendalian Mazda MX-30 dan display layar sentuh untuk mengontrol temperatur kabin kendaraan. Audio system dari Bose juga siap menemani perjalanan dengan 12-speaker yang diposisikan secara strategis untuk menghasilkan kualitas suara yang optimal. Ruang bagasi Mazda MX-30 yang lapang juga dirancang sesuai karakter postur tubuh manusia, memastikan proses memuat dan membongkar bagasi yang berat sekalipun dapat mudah dilakukan. Dengan SKYACTIV Vehicle Architecture, performa dan pengalaman mengendarai Mazda MX-30 diyakini akan semakin meningkat. Mazda MX-30 memiliki rangka dasar yang terhubung ke berbagai arah, sehingga menjadikannya kokoh, namun tetap lincah dan responsif. Mazda MX-30 menggunakan suspensi MacPherson Strut di bagian depan dan torsion beam di bagian belakang. Konfigurasi suspensi ini memungkinkan pengalaman berkendara yang nyaman dan terkendali. Di bagian jeroan, Mazda MX-30 menggunakan e-SKYACTIV dengan motor yang menghasilkan 107 kW (145 ps) dan torsi 271 Nm, serta memiliki port pengisian cepat CCS2 dan baterai lithium-ion berkapasitas 35,5 kWh yang menawarkan jarak tempuh hingga 200 km (WLTP). Fitur lainnya, Mazda MX-30 dilengkapi i-Activsense yang dirancang untuk mencegah kecelakaan dan mitigasi kerusakan, mulai dari : Smart Brake Support (SBS), Adaptive LED Headlights (ALH), High Beam Control (HBC), 360° View Monitor, Front Cross Traffic Alert (FCTA). Kemudian ada juga fitur Blind Sport Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Lane Departure Warning System (LDWS), Lane-keep Assist System (LAS), Traffic Jam Assit, Driver Attention Alert (DAA), Driver Monitoring, Mazda Radar Cruise Control (MRCC), dan masih banyak lagi. (*)
Editor: Dinarsa Kurniawan
Tag: #sebagus #mobil #listrik #mazda #yang #akan #dijual #indonesia #simak #spesifikasi #lengkapnya