5 Rekomendasi Smartphone Rp 1 Jutaan yang Cocok Jadi THR Lebaran Anak
Ilustrasi: Rekomendasi hape sejutaan yang bisa jadi pilihan THR Lebaran. (Istimewa)
13:44
16 Maret 2024

5 Rekomendasi Smartphone Rp 1 Jutaan yang Cocok Jadi THR Lebaran Anak

  - Sepekan berpuasa, banyak masyarakat mulai mempersiapkan kebutuhan hari raya di tengah khusyuknya ibadah mereka. Ramadhan dan Lebaran memang identik dengan beberapa kebutuhan yang perlu dibeli menyusul mulai cairnya Tunjangan Hari Raya atau THR.   Untuk anak, biasanya yang dibelikan adalah pakaian baru. Atau untuk yang ingin memberikan sesuatu yang agak beda namun tetap punya manfaat, ada juga yang biasa membelikan smartphone baru untuk buah hati mereka.    Yang mampu membelikan smartphone agak mahal, dibelikan yang kelas menengah ke atas. Yang nggak mampu dan terbatas koceknya? Tenang, berikut JawaPos.com buatkan lima rekomendasi smartphone murah yang cocok untuk hadiah Lebaran atau THR anak.   

  Realme C51s   Rekomendasi pertama ada realme dengan unit C51s. Ini merupakan unit baru yang diluncurkan realme beberapa hari lalu di awal Ramadhan. Realme meluncurkan realme C51s di Indonesia dengan harga Rp 1 jutaan yang bisa jadi opsi untuk hadiah Ramadhan atau Lebaran.   Realme C51s dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50 MP terbesar di segmen harganya dengan dukungan AI. Melalui resolusi yang tinggi, anak muda dapat dengan mudah mendapatkan detail yang jelas dan menghasilkan foto dengan piksel yang besar hingga 8.160 x 6.144 piksel.   Realme C51s mengusung memori 6+6 GB dengan penyimpanan 128 GB sehingga memberikan keleluasaan bagi penggunanya dalam berkarya melalui konten multimedia sampai menginstall berbagai aplikasi dan game populer. Memori yang besar memberikan pengalaman penggunaan yang bebas dari rasa khawatir dan hape ini juga datang dengan desain yang stylish untuk ukuran harganya.   Redmi A3   Rekomendasi kedua ada dari sub-brand Xiaomi yakni Redmi. Ini juga unit yang tergolong baru. Menarik jadi pertimbangan hadiah atau THR Lebaran. Dia adalah Redmi A3.   Harganya murah, sejutaan, tapi dari segi spesifikasi ya lumayan lah. Selain membawa desain yang lebih menarik, Redmi A3 dilengkapi dengan kamera utama 8 MP yang dipadukan dengan auxiliary lens, memberikan kualitas gambar yang luar biasa untuk menangkap portraits maupun landscapes. Sistem kamera ganda AI memastikan hasil foto yang diambil selalu mengesankan.   Untuk memberikan pengalaman yang seamless, Redmi A3 ditenagai prosesor Mediatek Helio G36 yang sudah terbukti kestabilannya dan menghasilkan performa yang lancar dan efisien. Redmi A3 hadir dengan sistem operasi Android 13 Go Edition yang membuat berbagai aplikasi lancar dijalankan dengan dukungan RAM 4 GB yang bisa diperluas hingga 8 GB.    Infinix Hot 40 Pro   Rekomendasi ketiga juga belum lama dirilis. Datang dari Infinix, smartphone murah Rp 1 jutaan yang dimaksud adalah Infinix Hot 40 Pro. Ngeri kan, ada embel-embel Pro-nya.   Infinix Hot 40 Pro, seri ini diklaim hadir dengan spesifikasi oke buat main game. Misalnya, smartphone ini dibekali RAM 8GB yang dapat ditingkatkan hingga 16 GB, memungkinkan pemuatan lebih cepat dan mendukung hingga 18 aplikasi untuk dibuka secara bersamaan.    Menariknya lagi, Infinix Hot 40 Pro meningkatkan kemampuan fotografi dengan kamera utama 108 MP dengan sensor HM6 untuk gambar yang tajam dan jernih. Lensa makro 2 MP ideal untuk memotret detail close-up, sementara kamera depan 32 MP dilengkapi dengan AI untuk selfie yang luar biasa, bahkan dalam kondisi cahaya redup, berkat lampu kilat depan yang canggih.   Tecno Spark 20c   Rekomendasi keempat, diisi oleh merek Tecno, pendatang baru, anak bawang di industri smartphone Tanah Air. Unit yang ditawarkan Tecno di rentang harga Rp 1 jutaan ada Spark 20c yang dirilis awal tahun lalu.   Tecno Spark 20C hadir dengan kamera belakang 50 MP dengan AI Cam dan Dual LED Flashlight, serta kamera depan 8 MP. Layarnya IPS LCD 90Hz dengan ukuran 6,6 inci HD Plus, beresolusi 720 x 1612.   Tecno Spark 20C memakai MediaTek Helio G36. Ponsel ini juga disertai baterai 5000 mAh dan pengisian daya cepat 18W dan Spark 20C juga sudah punya fitur-fitur seperti NFC, kunci sidik jari di bagian samping, dual stereo speaker, serta memakai HiOS 13 berbasis Android 13.   Itel P55 NFC   Rekomendasi kelima dan terakhir yakni Itel. Ya, Itel? Pernah dengar? Merek tersebut juga merupakan pendatang baru di industri smartphone dalam negeri dan yang ditawarkan di rentang harga Rp 1 jutaan ada Itel P55 NFC.   Itel P55 NFC membawa performa tinggi dengan RAM 8 GB yang didukung oleh virtual RAM 16 GB serta untuk tipe memorinya sudah menggunakan UFS sehingga pengguna akan merasakan kecepatan dan responsivitas tinggi tanpa harus membayar mahal dan juga dukungan NFC.   Ditenagai oleh chipset UNISOC T606, itel P55 NFC menawarkan performa optimal dalam menjalankan aplikasi berat, game, dan tugas multitasking. Hape tersebut juga memiliki sistem kamera utama mencapai 50 MP.    Demikian lima rekomendasi smartphone sejutaan yang layak dipertimbangkan sebagai kado atau hadiah lebaran buat anak. Nggak perlu yang mahal, yang murah saja cukup memiliki spesifikasi menggoda.

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #rekomendasi #smartphone #jutaan #yang #cocok #jadi #lebaran #anak

KOMENTAR