37
Ilustrasi: Proses cek fisik kendaraan. (RianAlfianto/JawaPos.com).
09:40
1 November 2024
Gesek Manual Sudah Kuno, Cek Fisik Kendaraan Bakal Pakai Cara Baru yang Lebih Modern
Saat perpanjangan STNK per lima tahun tiba, para pemilik kendaraan bermotor harus melakukan cek fisik kendaraan di kantor Samsat terdekat. Hal ini menjadi salah satu syarat wajib supaya STNK dapat diperpanjang untuk ke lima tahun ke depan.
Cek fisik kendaraan sendiri merupakan pemeriksaan yang selalu dilakukan oleh semua kendaraan, dilakukan berkala setiap lima tahun sekali saat Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) mereka perlu diperpanjang. Setiap pemilik kendaraan perlu melakukan perpanjangan di kantor Samsat terdekat dan tidak bisa secara online. Tanpa adanya pemeriksaan kendaraan maka STNK Anda kemungkinan besar tidak akan bisa diperpanjang. Salah satu yang dilakukan saat cek fisik kendaraan yakni menggesek nomor rangka dan nomor mesin kendaraan. Menggeseknya menggunakan kertas gesek khusus yang hanya bisa didapat di Samsat atau pihak biro jasa yang bekerja sama dengan Samsat. Namun proses tersebut biasanya memakan waktu dan nggak bisa cepat. Mengingat cara tersebut sudah kuno, Korlantas Polri menyebut bahwa pihaknya tengah menyiapkan cara baru yang lebih modern untuk proses cek fisik dan gesek nomor rangka dan nomor mesin kendaraan. "Kita mengikuti perkembangan sekarang teknologi sudah luar biasa termasuk cek fisik, dengan teknologi yang ada kita bisa melakukan cek fisik tidak harus turun ke bawah esek esek. Cukup dengan kamera, nanti kamera itu masuk ke sistem kita," jelas Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan di sela-sela acara Imos 2024. Namun hal tersebut masih berupa uji coba. Aan melanjutkan, nantinya proses cek fisik digital akan diinput ke sistem digital berupa BPKB digital yang saat ini sudah diterapkan dalam uji coba di beberapa Polda. "Ini sudah diterapkan di Bandung, di satu Samsat, ini sebagai pilot project juga. Setelah itu kalau hasil kajian kita lebih efektif dan efisien, kita akan gunakan itu. Tapi ini pelaksanaannya mungkin bertahap karena mahal itu untuk alat cek fisik yang menggunakan IT itu," tandas Aan.
Editor: Banu Adikara
Tag: #gesek #manual #sudah #kuno #fisik #kendaraan #bakal #pakai #cara #baru #yang #lebih #modern