Jadwal M7 Mobile Legends Hari Ini, Kesempatan Alter Ego Balaskan Dendam Onic
Hasil M7 World Championship Onic Esports vs Yangon Galacticos di Swiss Stage Day 2.(Moonton)
12:42
12 Januari 2026

Jadwal M7 Mobile Legends Hari Ini, Kesempatan Alter Ego Balaskan Dendam Onic

Ringkasan berita:

  • Onic Esports kalah pertama kali di M7 World Championship. Wakil Indonesia ini tumbang dari Yangon Galacticos (Myanmar) dengan skor 1-0 di Swiss Stage Day 2, sehingga turun ke braket tengah (Mid) dan akan menghadapi Team Spirit pada Day 4.
  • Alter Ego terus melaju di braket atas. Alter Ego Esports kembali meraih kemenangan usai mengalahkan Black Sentence Esports 1-0 dan dijadwalkan bertemu Yangon Galacticos pada Swiss Stage Day 3 dengan format Best of 3.

- Perwakilan Indonesia di kompetisi e-sports internasional Mobile Legends M7 World Championship, Onic Esports, takluk dari tim Myanmar, Yangon Galacticos, dengan skor 1-0 pada Minggu (10/1/2026). 

Kekalahan tersebut dialami tim "Landak Kuning" pada babak Swiss Stage hari kedua (Day 2) M7 World Championship.

Dalam pertandingan tersebut, Yangon Galacticos tampak bermain cukup agresif di sepanjang permainan, dan menyelesaikan pertandingan dengan durasi sekitar 14 menit dan skor eliminasi 15-6. 

Ini merupakan kekalahan Onic Esports pertama di M7 World Championship. Hasil tersebut membuat para pemain Onic, yaitu Sanz, Kiboy, dkk masih bisa berjuang di kompetisi, tetapi harus turun ke braket turnamen tengah (Mid).

Di braket Mid, Onic akan dipertemukan dengan tim yang memiliki nasib yang sama, yaitu tim yang mendapatkan menang dan kalah sama-sama satu kali.

Pada Swiss Stage hari pertama (Day 1), Onic sendiri menang lawan Boostgate Esports dengan skor 1-0.

Nantinya pada braket Mid, Onic Esports akan bertarung melawan juara MLBB Continental Championships Season 6, Team Spirit pada Swiss Stage Day 4 Selasa (13/1/2026) besok. 

Di sisi lain, perwakilan Indonesia lainnya di M7 World Championship, yaitu Alter Ego Esports masih melanjutkan kemenangannya di Swiss Stage Day 2. 

Pada hari kedua, Alter Ego menang melawan Black Sentence Esports dengan skor 1-0. Hasil ini membuat mereka tetap berada di braket turnamen atas (High).

Jadwal M7 World Championship Swiss Stage Day 3, Senin (12/1/2026).Instagram/MPLIndonesia Jadwal M7 World Championship Swiss Stage Day 3, Senin (12/1/2026).

Nah, di Swiss Stage Day 3, Alter Ego akan melawan tim yang mengalahkan Onic Esports, yaitu Yangon Galacticos pada Senin (12/1/2026) sore nanti sekitar pukul 18.00 WIB. 

Jadwal M7 Mobile Legends hari ini 12 Januari 2026

Berbeda dengan sebelumnya, pertandingan ini akan mengusung format Best of 3 (BO3), sehingga sebuah tim membutuhkan dua kemenangan agar bisa mengalahkan musuhnya di suatu pertandingan.

Selengkapnya, berikut jadwal M7 World Championship Swiss Stage Day 3 yang akan berlangsung mulai siang nanti, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia

  • CG Esports vs DianFengYaoGuai - 14.00 WIB (BO3)
  • Black Sentence Esports vs Team Falcons - 16.00 WIB (BO1) 
  • Team Zone vs Aurora PH - 17.00 WIB (BO1)
  • Alter Ego Esports vs Yangon Galacticos - 18.00 WIB (BO3)

Tag:  #jadwal #mobile #legends #hari #kesempatan #alter #balaskan #dendam #onic

KOMENTAR