Harga Etanol yang Dijual Bebas dan Dampaknya pada BBM dan Mesin Kendaraan
ILUSTRASI: Etanol. (Pixabay)
13:08
7 Oktober 2025

Harga Etanol yang Dijual Bebas dan Dampaknya pada BBM dan Mesin Kendaraan

 

Senyawa etanol hingga kini masih menjadi buah bibir masyarakat. Pasalnya, senyawa ini terkandung pada produk BBM yang diimpor oleh PT Pertamina Patra Niaga (PPN). Hal itu diduga menjadi penyebab keengganan pihak swasta untuk menyerap BBM tersebut.

Sejatinya, etanol memang telah biasa digunakan oleh berbagai penyedia BBM di sejumlah negara. Bahkan, penggunaan etanol memberikan sejumlah dampak positif seperti memperbaiki kualitas udara.

Harga Etanol yang Dijual Bebas 

Menariknya, etanol sebenarnya dijual bebas di Indonesia untuk pelarut serbaguna pada keperluan teknis dan industri. Bahkan etanol juga sering digunakan sebagai pembersih komponen mesin ataupun pembersih permukaan logam atau kaca. Produk ini mudah dicari di toko kimia, otomotif, ataupun marketplace. 

Salah satu produk yang seringkali menggunakan etanol adalah Mannol, merek lubrikan otomotif terkenal asal Jerman. Produk lain dari Mannol antara lain oli mesin dan pelumas, cairan rem dan radiator, cairan pembersih, dan lainnya.

Pada marketplace Tokopedia, harga etanol food grade 1 liter dengan kandungan etanol 96 persen berada pada kisaran Rp 37.500. Pada hospital grade 1 liter dengan kandungan etanol 70 persen berada di angka Rp 55.000. Berbeda lagi dengan etanol untuk keperluan teknis, untuk 1 liter dengan kandungan etanol 96 persen berada di angka Rp 36.000.

Teruntuk Harga Indeks Pasar (HIP) yang dikeluarkan Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen EBTKE) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), harga etanol jenis bioetanol untuk periode Oktober 2025 sebesar Rp 9.263 per liter.

Menurut Tri, secara umum kendaraan saat ini bisa menerima bensin dengan campuran etanol hingga 20 persen. Di sisi lain, untuk mendapatkan keuntungan saat menjual BBM dengan kandungan etanol juga tak boleh sembarangan dan memerlukan trik khusus.

"Butuh aditif paket deterjen lebih banyak sehingga mengurangi margin kalau dijual dengan harga tetap atau harus dijual dengan harga lebih tinggi jika tidak ingin margin berkurang," jelasnya.

Editor: Ilham Safutra

Tag:  #harga #etanol #yang #dijual #bebas #dampaknya #pada #mesin #kendaraan

KOMENTAR