Viktor Axelsen Tambah Daftar Pebulu Tangkis Mundur dari Japan Open 2024
Viktor Axelsen dari Denmark menyapa penonton usai pertandingan semifinal tunggal putra melawan Jonatan Christie dari Indonesia pada turnamen Bulu Tangkis China Open di Changzhou, di Provinsi Jiangsu timur Tiongkok pada 9 September 2023. Viktor Axelsen resmi menambah daftar pebulu tangkis yang mundur dari Japan Open 2024. 
07:40
15 Agustus 2024

Viktor Axelsen Tambah Daftar Pebulu Tangkis Mundur dari Japan Open 2024

Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, resmi menambah daftar pebulu tangkis yang mundur dari Japan Open 2024.

Kepastian itu Axelsen sampaikan melalui akun media sosial X pribadinya, @ViktorAxelsen, Rabu (14/8/2024).

Dalam cuitannya, Axelsen mengaku jika alasan yang membuatnya mundur dari Japan Open 2024 adalah kondisi badannya.

Axelsen menilai jika kondisi badannya belum fit usai tampil di Olimpiade Paris 2024.

Pebulu tangkis ranking satu dunia itu pun akhirnya memutuskan menarik diri dari Japan Open 2024 usai berhasil meraih medali emas Olimpiade Paris 2024.

"Saya akan sangat senang bermain di Jepang pekan depan, tapi saya sudah memaksa tubuh dan pikiran melewati batas jelang dan saat tampil di  Olimpiade," cuit Axelsen.

"Sayangnya, saya tak bisa memulihkan kondisi tepat waktu dan saya harus mengambil keputusan tepat demi kesehatan. Terima kasih atas dukungan dan pemahamannya," tambahnya.

Viktor Axelsen resmi menambah daftar pebulu tangkis yang mundur dari Japan Open 2024. Viktor Axelsen resmi menambah daftar pebulu tangkis yang mundur dari Japan Open 2024. (Kolase Tribunnews - X @ViktorAxelsen)

Meski absen di Japan Open 2024, Axelsen menyebut jika dirinya akan tetap datang ke Jepang guna menghindari denda.

Axelsen dipastikan menghadiri Japan Open 2024 yang berlangsung pada 20-25 Agustus mendatang.

"Saya akan tetap berada di Jepang untuk menemui fans saya di sana. Jadi, sampai jumpa di sana," ungkapnya.

Sebelum Axelsen, sudah banyak pemain top dunia yang juga memutuskan mundur dari turnamen BWF World Tour Super 750 itu.

Termasuk tunggal putri peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 asal Korea Selatan, An Se-young.

Tak hanya itu, para pemain bintang lainnya seperti PV Sindhu (India), Carolina Marin (Spanyol), Chen Yufei (China) dan He Bing Jiao (China) juga batal tampil di Japan Open 2024.

Adapun untuk wakil Indonesia sendiri, dua amunisi batal memeriahkan persaingan juara Japan Open 2024.

Yakni ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar pemain yang mundur dari Japan Open 2024.

Update Daftar Pemain yang Mundur dari Japan Open 2024

Tunggal putra
Viktor Axelsen (Denmark)
HS Prannoy
Lakshya Sen, Priyanshu Rajawat, (India)
Wang Po-Wei (Taiwan)
Oleksii Titov (Ukraina)
Riku Hatano (Jepang)
Garret Tan (Amerika Serikat) 

Tunggal Putri:
An Se Young (Korea Selatan)
Pusarla V Sindhu (India)
Chen Yu Fei dan He Bing Jiao (China)
Carolina Marin (Spanyol)
Eliana Zhang (Kanada)
Asuka Takahashi (Jepang)

Ganda Putra:
Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy (India)
Aaron Chia /Soh Wooi Yik (Malaysia)
Julien Maio/William Villeger (Prancis)
Yuichi Shimogami/Takumi Nomura dan Mahiro Kaneko/Shunya Ota (Jepang)
William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer (Denmark)
Lin Yu Chieh/Chen Zhi Ray (Taiwan)

Ganda Putri:
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)
Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul (Thailand)
Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India)
Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
Wen Yu Zhang/Eliana Zhang (Kanada)

Ganda Campuran:
Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)
Praveen Jordan/Serena Kani dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)
Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)
Julien Maio/Lea Palermo (Prancis), Yuichi Shimogami/Sayaka Hobara (Jepang)
Roy King Yap/Valeree Siow (Malaysia)
Chen Zhi Ray/Yang Ching Tun (Taiwan)

Hasil Drawing Wakil Indonesia di Japan Open 2024

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Rasmus Gemke (Denmark)

Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Chou Tien Chen (China Taipei)

Jonatan Christie (Indonesia) vs Lu Guang Zu (China)

Tunggal Putri

Pornpicha Choeikeewong (Thailand) vs Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia)

Lo Sin Yan Happy (Hong Kong) vs Gregoria Mariska Tunjung [4] (Indonesia)

Ganda Putra

Low Hang Yee/Ng Eng Cheong (Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [4] (Indonesia) vs Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi-Lin (China Taipei)

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi [6] (Jepang) vs Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (Indonesia)

Chen Cheng Kuan/Chen Sheng Fa (China Taipei) vs Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi (Indonesia)

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (Indonesia) vs Chiang Chien-Wei/Wu Hsuan-Yi (China Taipei)

Ganda Campuran

Rehan Naufal/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Sathish Kumar Karunakaran/Aadya Variyath (India)

Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat (Thailand) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)

(Tribunnews.com/Isnaini/Hafidh Rizky Pratama)

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

Tag:  #viktor #axelsen #tambah #daftar #pebulu #tangkis #mundur #dari #japan #open #2024

KOMENTAR