Hasil Piala AFF U-19 2024: Hajar Kamboja 2-0, Timnas Indonesia Kian Dekat ke Semifinal
Duel Timnas Indonesia U-19 vs Kamboja U-19 dalam matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (20/7/2024) malam WIB. [Dok. X/@timnasindonesia]
21:24
20 Juli 2024

Hasil Piala AFF U-19 2024: Hajar Kamboja 2-0, Timnas Indonesia Kian Dekat ke Semifinal

Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0 dalam matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2024, Sabtu (20/7/2024) malam WIB.

Dalam pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Garuda Nusantara sempat kesulitan membongkar pertahanan rapat Kamboja.

Kerja keras tim asuhan Indra Sjafri baru terbayar di babak kedua. Kadek Arel mencetak gol untuk Timnas Indonesia U-19 pada menit ke-71 lewat sundulan.

Gol itu kemudian disusul dengan skema yang persis sama oleh Iqbal Gwijangge pada menit ke-86.

Baca Juga: Akses Nonton Gratis Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19 2024, Tak Perlu Langganan Streaming

Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-19 memperlebar peluang untuk lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2024.

Tim Merah Putih untuk sementara memuncaki klasemen Grup A dengan koleksi enam poin. Sebelum menggasak Kamboja, mereka lebih dulu menang 6-0 atas Filipina.

Di laga terakhir Grup A, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Timor Leste. Pertandingan akan berlangsung pada Selasa (23/7/2024) pukul 19.30 WIB.

Jalannya Pertandingan

Timnas Indonesia U-19 dikejutkan dengan serangan Kamboja di awal laga. Lawan mendapatkan kesempatan pada menit ke-5 tetapi tendangan Bong Samuel dari luar kotak penalti masih melambung tipis di atas mistar gawang.

Baca Juga: Kompetisi Sepak Bola Vietnam Mendadak Dihentikan! Timnas U-19 Tetap Berlaga di Piala AFF?

Selepas itu, Timnas Indonesia U-19 terlihat tampil begitu dominan. Kamboja justru sebaliknya, bermain menunggu di mana hampir seluruh pemainnya berada di pertahanan sendiri.

Situasi ini membuat Arkhan Kaka dan kawan-kawan kesulitan untuk membongkar pertahanan lawan. Berbagai serangan dilancarkan tetapi tak ada gol yang tercipta di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Indra Sjafri memasukkan tenaga baru yakni Jens Raven dan Muhammad Kaifatur. Keduanya menggantikan Arkhan Kaka dan Toni Firmansyah.

Garuda Nusantara tetap tampil dominan di babak kedua. Namun, Kamboja terlihat menrapkan pendekatan yang lebih agresif dalam bertahan.

Para pemain mereka lebih berani untuk segera mengepung penggawa Timnas Indonesia yang memegang bola, khususnya saat memasuki pertahanan mereka.

Timnas Indonesia U-19 akhirnya mencetak gol pada menit ke-71. Kadek Arel mencetak gol lewat sundulan usai menyambar umpan sepak pojok dari sisi kanan.

Indonesia terus melancarkan serangan pasca gol pembuka. Mereka akhirnya menggandakan keunggulan pada menit ke-86 melalui Iqbal Gwijangge.

Iqbal mencetak gol lewat skema yang hampir sama dengan Kadek Arel. Dia menyambar umpan sepak pojok dari sisi kanan. Bedanya, dia menahan bola terlebih dulu sebelum menyonteknya masuk ke gawang lawan. Skor 2-0 bertahan hingga bubaran.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF U-19 2024

Timnas Indonesia U-19 (3-4-3): Ikram Algiffari; Kadek Arel, Iqbal Gwijangge, M. Alfharezzi Buffon; M. Mufli Hidayat, Figo Dennis, Toni Firmansyah, Doni Tri Pamungkas (C); Riski Afrisal, Arkhan Kaka, Arlyansyah Abdulmanan.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #hasil #piala #2024 #hajar #kamboja #timnas #indonesia #kian #dekat #semifinal

KOMENTAR